Breaking News

6/recent/ticker-posts

Sudah Menerima Vaksinasi COVID-19, Julianto, ST Ajak Masyarakat untuk Turut Serta

Julianto, ST saat mendapatkan Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Bandar Tinggi pada Rabu (03/03/21)

tarunaglobalnews - SIMALUNGUN || Julianto, ST selaku tenaga pendidik (Guru) turut serta menjalani pemberian vaksin COVID-19 bermerek Sinovac di Puskesmas Bandar Tinggi, Nagori Bandar Tinggi, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun, Rabu 03 Maret 2021 sekitar pukul 18:00 WIB.

Julianto bersyukur proses vaksinasi berjalan lancar dan tidak merasakan efek samping apa pun.

"Kemarin vaksin di Puskesmas Bandar Tinggi, Alhamdulillah aman dan lancar karena setelah diobservasi selama 30 menit biasanya ada efek samping, seperti mual, pusing, pegal, lapar, atau ngantuk. Tapi saya tidak merasakan itu, jadi alhamdulillah lancar," tutur Julianto, ST

Julianto, ST menegaskan bahwa apa yang ditakutkan oleh masyarakat luas di Indonesia terhadap vaksin COVID-19 itu sebenarnya tidak ada. Menurut pengalamannya, tidak ada efek apa pun yang membuatnya harus merasa khawatir setelah mendapatkan vaksin.

"Insyaallah aman. hingga saat ini tidak terasa apa-apa atau gejala apapun. Alhamdulilah." ungkapnya.

Julianto, ST pun berharap masyarakat Indonesia terkhusus masyarakat Nagori Bandar Tinggi tidak lagi perlu cemas atau pun ragu mengenai vaksinasi COVID-19. Keberadaan vaksin diyakini justru untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

"Perintahnya sudah jelas dari pemerintah pusat, bahwa vaksin ini wajib dan bentuk dari ikhtiar pemerintah untuk melakukan yang terbaik dan melindungi masyarakatnya," ujar Julianto, ST

"Semoga program vaksinasi ini dapat berjalan dengan baik tanpa ada kendala, baik dari pemerintah maupun dari masyarakat, sehingga nantinya dapat terciptanya herd immunity dan wabah virus covid ini dapat teratasi baik nasional maupun dunia internasional.

Sehingga kita bisa menjalani kehidupan normal kembali, ekonomi pulih kembali, anak-anak bisa sekolah kembali" harapannya. (Red/NN)




Posting Komentar

0 Komentar