DELI SERDANG - Sebanyak 80 orang peserta siswa mengikuti Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Non Boarding dari Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Medan selama 33 hari di Upt Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Deli Serdang tahun 2021 secara resmi hari ini ditutup.
Kepala Upt BLK Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Deli Serdang, P. Hutapea menyampakan laporan pertanggungjawabannya sebagai penyelenggara pengelola pelatihan kerja, Kamis (06/05) pada acara penutupan Pelatihan Kerja BBPLK Medan kepada Upt BLK Deli Serdang di Aula Balai Latihan Kerja.
“Anggaran yang digunakan BBPLK Medan melalui anggaran diva BBPLK Medan tahun anggaran 2021., Adanya kegiatan pelatihan kerja berbasis non boarding ini bertujuan membantu pemerintah pusat menyalurkan dana dengan melaksanakan program pelatihan tenaga kerja dalam hal ini Kementrian Ketenagakerjaan Republik Indonesia, memberikan ketrampilan yang kompeten kepada masyarakat, meningkatkan ekonomi masyarakat melalui terciptanya tenaga kerja yang kompeten dan wirausaha mandiri,” terang P. Hutapea.
Pelatihan kerja ini dilaksanakan sejak 23 Maret hingga 3 Mei 2021 dengan menggunakan kurikulum 140 jam pelajaran hingga 260 jam pelajaran dengan jumlah peserta pelatihan 80 orang yang terdiri dari 71 orang wanita dan 9 orang laki-laki terbagi dengan beberapa jurusan seperti, Partical Office Advance sebanyak 16 orang, Menjahit Pakaian Dengan Mesin ada 16 orang, Membuat Hiasan Busana Dengan Mesin Bordi 16 orang, dan Tata Kecantikan Rambut ada 16 orang, serta jurusan Pembuatan Kue dan Roti 16 orang yang sudah selesai sebelumnya.
Semua pembelajaran di berikan secara materi dan praktek, Secara keseluruhan siswa yang dinyatakan lulus dengan sertifikasi ada 80 orang dan akan diberikan sertifikat dari Upt BLK Deli Serdang, sementara peserta yang mengikuti uji kompetensi sebanyak 80 orang dan dinyatakan kompeten oleh asesor sebanyak 70 orang, dan bagi ke 70 orang yang dinyatakan Kompeten akan mendapatkan sertifikat Kompetensi, dan bagi peserta yang tidak lulus uji kompetensi kami berharap kedepan angkatan kedua kalau ada uji kompetensi lagi bisa ikut kembali.
“Kegiatan pelatihan kerja BBPLK Medan melalui Upt BLK Deli Serdang anggaran dibebankan melalui diva BBPLK Medan tahun anggaran 2021,” kata P. Hutapea.
Disela-sela acara, Rusman staf di Upt BLK selaku memandu acara, mengucapkan terimakasih karena acara penutupan latihan kerja berjalan dengan lancar.
Diakhir acara Drs. Binsar T.H Sitanggang, M.SP, Kadis tenaga kerja Deli Serdang, menutup sekaligus memberikan sertifikat secara simbolis kepada peserta yang dinyatakan lulus.
“Deli Serdang terdiri dari 22 kecamatan dengan jumlah kurang kebih 2 juta penduduk, dan kalian terpilih berada disini saya rasa sangat beruntung, karena banyaknya masyarakat Deli Serdang, namun kalian yang terpilih dan bisa mengikuti pelatihan disini, saya tau dana yang dikeluarkan negara untuk pelatihan ini cukup besar, namun saya sangat menyayangkan masih ada yang tidak lulus dalam uji kompetensi, makanya dari awal saya ketika ikut dengan masuk ke tiap-tiap lokal, saya selalu mengingatkan supaya jangan ada yang bolos, harus ikutin setiap pelajaran, dan ternyata ada 10 orang yang tidak lulus kompetensi, kedepannya ini menjadi pembelajaran kita bersama untuk melakukan hal-hal baik di masa pandemi yang masih ada di tengah-tengah kita,” tukas Binsar. (EWI)
0 Komentar