Breaking News

6/recent/ticker-posts

Jalin Silaturahmi, Kapolres Batu Bara Laksanakan Sholat Subuh Berjamaah

Tarunaglobalnews.com

BATU BARA - Ada saja upaya Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH., dalam menyerap aspirasi warga. Salah satunya adalah dengan cara menggiatkan Sholat Subuh berjamaah yang digelar di Mesjid Ar Rahman Labuhan Ruku, juga dimanfaatkan untuk menampung saran dan masukan dari masyarakat setempat. Kamis (09/07/2021) sekira pukul 05:00 WIB.

Dengan kehadiran Petugas Kepolisian di Masjid, maka salah satu bentuk perlindungan terhadap para Jama’ah yang sedang melaksanakan ibadah, disamping itu juga akan terjalin hubungan yang lebih dekat dengan Tokoh Agama, Alim Ulama dan Masyarakat. Para jama’ah menyambut dan merespon baik atas kehadiran Petugas Kepolisian di Masjid, karena masyarakat dapat beribadah kusyu' dan tenang. Harapannya kegiatan tersebut selalu dilakukan agar masyarakat menjadi aman dari gangguan Kejahatan”. Ucap Jama’ah.

Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH.,mengungkapkan, Bahwa peranan Ulama sangat penting dalam mewujudkan Siskamtibmas yang aman dan kondusif, harapannya akan terjalin Sinegritas antara Ulama dan Pihak Kepolisian. Selain itu kehadiran petugas Kepolisian melakukan Sholat berjamaah di Mesjid merupakan bentuk Patroli guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas.

Selesai melaksanakan Sholat Subuh, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH., yang didampingi Waka Polres Batubara KOMPOL Rudy Chandra. SH. MM., Kasat Binmas AKP M. Safi'i, Kapolsek Labuhan Ruku AKP Ir. Jagani Sijabat, Waka Polsek Labuhan Ruku IPTU Rudy Safrizal, Kanit Reskrim Polsek Labuhan Ruku IPDA Kriswanto,Camat Tanjung, Personil Polres Batu Bara, Personil Polsek Labuhan Ruku, Tokoh agama dan Tokoh Masyarakat Kecamatan Tanjung Tiram serta Para Kadus Se Kecamatan Tanjung Tiram, juga memberikan bantuan berupa Beras dan tali asih kepada para pedagang sayur dan ibu-ibu yang sedang berbelanja di Pasar Inpres Jalan Rakyat Tanjung Tiram. (Red-HP)

Posting Komentar

0 Komentar