Breaking News

6/recent/ticker-posts

Kapolres Batu Bara Santuni Anak Yatim Dan Kaum Dhuafa Di Desa Durian

Tarunaglobalnews.com

BATU BARA -- Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis bersama Pejabat Utama nya memberikan bantuan sosial di Desa Durian, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara, Jum'at (16/07/2021).

Kapolres memberikan bantuan sosial berupa paket sembako dan tali asih kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa sebanyak 20 paket, "bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Polri kepada para warga Kabupaten Batu Bara yg terdampak pandemi Covid-19,"tutur Kapolres.

"Saya imbau kepada para warga agar tetap bersabar dalam situasi musibah pandemi Covid-19 dan tetap menerapkan Protokol Kesehatan di lingkungan tempat tinggal,"imbau Kapolres.

"Kota Medan saat ini sedang diperlakukan PPKM darurat(Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) dari tanggal 12 Juli sampai tanggal 20 Juli 2021, untuk sementara waktu kepada masyarakat jangan pergi ke Medan dulu,"pesan Kapolres.

Hadir dalam kegiatan tersebut;Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis S.H., MH, Wakapolres KOMPOL Rudy Candra, S.H., MM.,Kasat Binmas AKP M. Syafi'i,Kapolsek Medang Deras AKP Mhd Iskad S.H.,Camat Medang Deras Efendi SP, Kepala Desa Durian Jumarik,Personil Polres Batu Bara dan Polsek Medang Deras,Anggota Komunitas Sedekah Jumat (KSJ).

Kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan kondusif serta tetap menjalankan dan menerapkan protokol kesehatan. (Red-HP)

Posting Komentar

0 Komentar