Breaking News

6/recent/ticker-posts

Syukuran Hari Bhayangkara ke-75, Kapolres Batu Bara Potong Tumpeng

 

Tarunaglobalnews.com 

BATU BARA – Syukuran Hari Bhayangkara ke-75 di Polres Batu Bara berlangsung dengan sederhana, namun sangat mengesankan.

Tema diusung dalam HUT Ke-75 Bhayangkara Tahun 2021 ini “Tranformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid 19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju”.

Rangkaian acara diisi potong tumpeng usai melaksanakan Upacara HUT Bhayangkara ke-75 yang dilakukan secara virtual, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, di Aula Bhyangkari Polres Batu Bara. Kamis (01/07/2021).

Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal Frima, SE dalam sambutannya menyampaikan, "Atas nama Pemerintah Kabupaten Batu Bara mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-75 Tahun 2021 semoga menjadi Polri yang Presisi dan memberikan Kontribusi yang besar dalam masyarakat."ucapnya

"Dalam keadaan Covid-19, Polri memberikan Peran besar dalam mencegah Covid-19, Semoga Jajaran Polri dapat mengayomi dan melindungi masyarakat khususnya pada masa Pandemi Covid-19 saat ini."ujarnya.

Hal senada juga di katakan Ketua DPRD Batu Bara, Saya hadir sebagai Pimpinan Lembaga DPRD Batu Bara mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke-75 Tahun 2021.

"Terima kasih kepada Kapolres Batu Bara atas kontribusi yang diberikan oleh Polri khususnya Polres Batu Bara turut serta membantu masyarakat melalui Komunitas Sedekah Jum'at."ucap Ketua DPRD Batu Bara M. Safi'i.

Mengawali kata Sambutannya, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH., menyampaikan, Terima kasih kepada unsur Forkopimda dan tamu undangan yang hadir dalam peringatan HUT Bhayangkara ke-75.

“Terima kasih rasa syukur bisa hadir dalam hari Bhayangkara ke- 75. Saya yakin bahwa Tuhan itu semuanya masih memberikan nikmat untuk Polri memasuki usia 75 tahun dalam mengabdi sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat, mohon kiranya doanya,”ucap Kapolres Batu Bara

Masih dalam Sambutannya, Rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke - 75 Tahun 2021 ini telah kami laksanakan Kegiatan Bakti Sosial, Donor Darah, Anjang Sana maupun Vaksinasi Massal.

"Terima kasih kepada kita semua atas dukungan kepada kami dalam melaksanakan tugas yang selalu bersinergi. Kami juga telah membentuk kampung tangguh narkoba (kampung bersinar) tepatnya di Desa Pulau Sejuk dan kami mohon bantuannya untuk sama sama memberantas Narkoba."pungkasnya

Prosesi Pemotongan Tumpeng oleh Kapolres Batu Bara diberikan kepada Personil Tertua yaitu IPTU AM. Sitorus dan Pemotongan Tumpeng Oleh Wakil Bupati Batu Bara dan diberikan kepada Personil Termuda BRIPDA Nur Afandi. 

Hadir dalam acara HUT Bhayangkara ke-75 tersebut, Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis, SH. MH., Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal Frima, SE., Ketua DPRD Batu Bara,. Dandim 0208/Asahan, Danlanal Tanjung Balai Asahan, Danyon 126/KC, Kepala BNNK Batu Bara, Ketua Bhayangkari Cabang Batu Bara bersama pengurus, Waka Polres Batu Bara, PJU Polres Batu Bara, Ketua MUI Batu Bara, Kakan Kemenag Batu Bara, Ketua NU Batu Bara, Ketua Alwashliyah Batu Bara, Ketua Muhammadiyah Batu Bara, Para Kapolsek, Perwira dan Personil Polres Batu Bara serta Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Batu Bara. (Red-HP)

Posting Komentar

0 Komentar