Tarunaglobalnews.com
BATU BARA - Bhabinkamtibmas Desa Mekar Sari Kecamatan Laut Tador Kabupaten Batu Bara Polsek Indrapura Polres Batu Bara Bripka Suyitno melaksanakan gotong royong bersama warga membersihkan sampah dan semak disepanjang jalan Poros Desa Mekar Sari. Jum'at (13/08/2021) sekira pukul 08:00 WIB.
Budaya gotong royong yang masih kuat dan melekat erat pada warga Desa Mekar Sari memudahkan untuk melaksanakan gotong royong.
Gotong royong dalam rangka jum’at bersih untuk cegah Covid-19 yang dipelopori oleh Kepala Desa Mekar Sari Ady Sufrayogi bersama Anggota DPRD Dian Suwartono dan Bhabinkamtibmas Desa Mekar Sari disambut antusias oleh seluruh warga.
Bhabinkamtibmas Bripka Suyitno mengapresiasi semangat dan kebersamaan warga khususnya warga Desa Mekar Sari yang bersedia meluangkan waktu untuk ikut bergotong royong membersihkan di sepanjang jalan poros desa Mekar Sari demi keindahan lingkungan dan membantu pemerintah mencegah penyebaran Covid-19 karna dengan menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat maka Covid-19 dapat lawan bersama.
Selain itu, kegiatan gotong rotong ini juga dapat bermakna luas dengan bersihnya sepanjang jalan poros Desa Bantimurung diharapkan dapat mengurangi dan mencegah terjadinya kecelakaan karna sudah luasnya pandangan para pengguna jalan dan sudah bersihnya jalanan.
Bripka Suyitno juga tidak lupa menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Binaannya agar selalu mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. (Red)
0 Komentar