DELI SERDANG - Terkait viralnnya pemberitaan di media sosial Pengusiran serta Pelecahan terhadap salah satu wartawan di Kabupaten Deli Serdang Junaidi Daulay, yang dilakukan salah satu Perangkat Desa saintis, Sulistiono. Pada Jum'at 13 Agustus 2021 kemarin.
Pasalnya, pada saat Junaidi Daulay hendak mengambil peliputan di Desa Saintis terkait pembagian BLT DD seperti di pemberitaan sebelumnya berjudul, "Oknum Perangkat Desa Saintis Melecehkan Profesi Wartawan"
Selang beberapa waktu kemudian, Junaidi Daulay langsung melaporkan kejadian tersebut kepada Sekretaris Camat Percut Sei Tuan, Nasib, S., agar menindaklanjuti permasalahan yang terjadi.
Sekretaris Camat langsung mengatakan kepada Junaidi Daulay, "Hari Senin (16/08/2021) datang aja ke Kantor Camat Percut Sei Tuan biar kita panggil perangkat Desa Saintis, Sulistiono, untuk menyelesaikan permasalahan yang telah terjadi."kata Sekretaris Camat Saintis Nasib, S., kepada wartawan yang menjadi korban.
Selanjutnya, pada hari Senin (16/08/2021) sekira pukul 10:30 WIB, Junaidi Daulay bersama rekan-rekan media lainnya mendatangi Kantor Camat Percut Sei Tuan untuk menghadiri apa yang telah di katakan Sekretaris Camat Percut Sei Tuan.
Pada saat ditemui Sekretaris Camat Percut Sei Tuan, Nasib, S., mengatakan, "Langsung aja ke Kantor Desa Saintis untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi, mudah-mudahan pasti selesai, karena sudah ditunggu oleh Kepala Desa Saintis bersama Perangkat Desanya."kata Nasib, S., kepada Junaidi Daulay dan wartawan lainnya, di Kantor camat Percut Sei Tuan. Senin (16/08/2021).
Kemudian Junaidi Daulay bersama rekan-rekan media lainnya, langsung menuju ke Kantor Desa Saintis mengikuti apa yang telah di sampaikan oleh Sekretaris Camat Percut Sei Tuan.
Sesampainya di Kantor Desa Saintis, dan ditunggu selama 2 jam lebih, Kepala Desa tidak ada ditempat, Junaidi Daulay bersama rekan-rekan media lainnya merasa di bohongi dengan apa yang telah di katakan Sekretaris Camat Percut Sei Tuan. (Red)
0 Komentar