Breaking News

6/recent/ticker-posts

Anak Rantau Serahkan 160 Sak Semen kepada Panitia Haroan Bolon Silou Kahean untuk Perbaikan Jalan, Pembangunan Gereja dan Masjid

Anak Rantau Serahkan 160 Sak Semen kepada Panitia Haroan Bolon Silou Kahean untuk Perbaikan Jalan, Pembangunan Gereja dan Masjid

Tarunaglobalnews.com

Simalungun -- Anak rantau Silou Kahean, melalui Hermanto Sipayung menyerahkan 160 sak semen kepada Panitia Haroan Bolon, Kecamatan Silou Kahean, Kabupaten Simalungun di depan kantor Camat Silou Kahean, Nagori Dolog, Jumat (22/10/2021).

Penyerahan 160 sak semen, sebagai bentuk dukungan program Gerakan Haroan Bolon Membangun Simalungun yang telah digagasi Bupati Kabupaten Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga.

Penyerahan bantuan dari anak rantau tersebut diterima Panitia Haroan bolon disaksikan Camat Silou Kahean diwakili Sekcam, Dearman Sipayung.

Pada kesempatan itu, Hermanto Sipayung menyampaikan, bahwa anak rantau Silou Kahean ikut berpartisipasi untuk mendukung program haroan bolon tersebut, dimana ini merupakan bantuan yang kedua, yang sebelumnya telah memberikan bantuan yang pertama berupa masker dan sembako kepada orang yang kurang mampu di Kecamatan Silou Kahean di tahun 2020 yang lalu.

"Untuk mendukung program haroan bolon kami berpastisipasi memberikan berupa semen, semoga dapat dipergunakan untuk memperbaiki jalan di Silou Kahean," kata Hermanto Sipayung.

Ketua Panitia Haroan Bolon, Edy Rianto Sipayung mengucapkan terima kasih kepada anak rantau Silou Kahean khususnya anak rantau Nagori Dolog, Mangga Dua dan Nagori Asih yang telah ikut membantu berupa semen untuk perbaikan jalan dalam bentuk haroan bolon.

"Terimakasih kepada anak rantau Silou Kahean dimana pun berada yang telah berpartisipasi dalam mendukung program haroan bolon," kata Edy Rianto yang didampingi sekretaris dan bendahara Haroan Bolon Kecamatan Silou Kahean.

Edy Rianto menyampaikan, bantuan 160 sak semen tersebut akan dipergunakan 120 untuk perbaikan jalan antara Parapat Huluan menuju Hutarih, 20 sak semen diberikan kepada huria GKPS Nagori Asih, dan 20 sak semen untuk pembangunan Masjid Al-Jihad Nagori Dolok. (Res)

















Posting Komentar

0 Komentar