Ketua PC PP Kec. Air Putih T. Hazuarsah (tengah) |
HUT Ke-62 Pemuda Pancasila Gagal Donor Darah, T. Hazuarsah : Menilai Sikap PMI Kabupaten Batu Bara Hanya Pemberi Harapan Palsu, Perlu Evaluasi kinerja
BATU BARA — Ketua PC Pemuda Pancasila Kecamatan Air Putih T. Hazuarsah sangat merasa dikecewakan atas pembatalan program donor darah yang sudah diagendakan pada acara HUT Pemuda Pancasila ke 62 tahun di Kabupaten Batu Bara pada Kamis (28/10/2021) kemarin.
T. Hazuarsah mengatakan, "Saya sebagai Panitia acara sangat merasa dikecewakan, pasalnya dari awal kami sudah melakukan koordinasi kepada pihak penanggulangan Covid-19 Kabupaten Batu Bara, agar dapat bekerjasama melaksanakan Vaksinasi massal kepada kader kader Pemuda Pancasila dan juga kami lakukan hal yang sama kepada pihak Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Batu Bara agar dapat bekerjasama juga melaksanakan sumbangsih donor darah dan sudah mencapai kesepakatan, karena kami sadar betul bahwasanya hadirnya suatu Organisasi harus dapat dan mampu Mengorganisasikan Masyarakat dan Memasyarakatkan Organisasi itu sendiri, karena apa ? selain kami ingin membesarkan Organisasi Pemuda Pancasila, kami juga dapat mendukung dan membantu program Pemerintah di masa masa Pandemik seperti sekarang ini."katanya.
"Saya sebagai Ketua PC Pemuda Pancasila Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, menilai sikap PMI Kabupaten Batu Bara hanya Pemberi Harapan Palsu (PHP)."ungkapnya.
Masih diungkapkannya, Sangat tidak mencerminkan sikap yang baik dan Proporsional dan cenderung menunjukan sikap sombong dan tidak bersahaja.
Mohon maaf saya bicara seperti ini karena saya dapat merasakan Kekecewaan kawan kawan yang ingin menyumbangkan darahnya melalui PMI demi saudara saudara kita yang sangat membutuhkan di luar sana.
Lanjutnya, Saya juga tidak menutup mata bahkan saya acungi Jempol kepada tim dokter dan perawat yang hadir lebih kurang 7 orang petugas Covid yang mendata dan melakukan Vaksinasi massal, terbukti bukan saja dari kader Pemuda Pancasila namun warga masyarakat biasa pun antusias ikut melakukan Vaksin bersama.
Dalam hal ini Saya selaku Ketua Pemuda Pancasila Kecamatan Air Putih meminta agar PMI Pusat dan PMI Sumut segera lakukan Evaluasi terhadap kinerja PMI Kabupaten Batu Bara dibawah kepemimpinan Oky Iqbal Frima yang tak lain merupakan Wakil Bupati Kabupaten Batu Bara.
Jika perlu lakukan pergantian pengurus yang kami anggap kepengurusan sekarang ini tidak Propesional dan belum mampu menjalankan roda organisasi kemasyarakatan dan hanya menjadi sejarah buruk bagi PMI di Kabupaten Batu Bara."ungkap T. Hazuarsah Ketua PC Pemuda Pancasila Kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara dengan nada kesal di Kantor PC Pemuda Pancasila Kecamatan Air Putih. Jum'at (29/10/2021) siang.
Sampai berita ini dilansir ke meja redaksi, pihak PMI Kabupaten Batu Bara belum juga memberikan jawaban serta penjelasan kepada Pengurus Pemuda Pancasila Kabupaten Batu Bara, terkait prihal tersebut. (Her)
0 Komentar