Foto : Koordinator Karang Taruna Provinsi Sumatera Utara Daerah Pematangsiantar-Simalungun Darma Putra Rangkuti Shut MSi saat menyampaikan sambutan.
SIMALUNGUN — Luasnya wilayah dengan berbagai struktur tanah yang beraneka ragam namun subur, Kabupaten Simalungun hingga saat ini masih memiliki begitu banyak potensi pertaniannya untuk meningkatkan tingkat kesejahteraan masyarakatnya, hingga dapat menjadi bidang unggulan dalam meningkatkan pendapatan asli daerah Kabupaten Simalungun.
Hal tersebut disampaikan oleh Koordinator Karang Taruna Provinsi Sumatera Utara Daerah Pematangsiantar-Simalungun Darma Putra Rangkuti Shut MSi dihadapan para peserta Rapat Kerja Karang Taruna Kabupaten Simalungun Tahun 2021, yang digelar di Ruang Harungguan Kantor Camat Tapian Dolok, Jalan Lintas Umum Pematangsiantar - Medan, Kelurahan Sinaksak, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun, Sabtu (8/1/2022) sekira pukul 10.00 WIB.
Dalam acara yang seharusnya digelar di Tahun 2021 lalu namun karena sesuatu hal baru dapat dilaksanakan pada awal 2022 itu, dipimpin langsung Ketua Karang Taruna Kabupaten Simalungun Bonauli Rajagukguk SH dan dihadiri Wakil Bupati Simalungun Zonny Waldy, Kadis Sosial Sakban Saragih, Camat Tapian Dolok Juraini Purba, Ketua Karang Taruna Sumatera Utara Dedi Dermawan Milaya SE, Korda Siantar Simalungun Darma Putra Rangkuti SHut, MSi, Pengurus Karang Taruna Kabupaten Simalungun, dan Ketua Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten Simalungun.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Simalungun H. Zonny Waldi mewakili Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga mengatakan melalui rapat kerja ini semoga bisa melahirkan program kegiatan dan rancangan kerja yang terbaik untuk segera diimplementasikan.
Wakil Bupati Simalungun, H. Zonny Waldi juga mengatakan seluruh nagori dan kecamatan yang ada di Kabupaten Simalungun harus mempunyai Pengurus Karang Taruna agar bisa ikut andil dalam kegiatan sosial.
Lanjutnya, Karang Taruna memiliki peran untuk menjadi penghubung program Pemerintah kepada masyarakat dalam kesejahteraan sosial, kedepannya pengurus Karang Taruna yang ada di Nagori harus berperan aktif dalam mendata warga kurang mampu yang layak sebagai penerima manfaat bantuan sosial agar tepat sasaran, kata Wabup.
Ketua Karang Taruna Kabupaten Simalungun, Bonauli Rajagukguk, S.H mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Simalungun H. Zonny Waldi telah merespon pengadaan sekretariat untuk kantor karang taruna, "Saya juga sangat berharap semoga kedepannya Pemerintah Kabupaten Simalungun bisa mendukung dan bersinergi kepada terhadap karang taruna sehingga nantinya program pemerintah bisa berjalan dengan baik menuju rakyat sejahtera" Ujar Bona. (Ad)
0 Komentar