MANOKWARI PAPUA BARAT - Polda Papua Barat kembali lagi menyampaikan hasil perkembangan identifikasi terhadap korban pembakaran THM Double O, di ruang media center Polda Papua Barat, Jumat (11/2/2022) yang dipimpin Kabid Humas dan Kabid Dokkes.
Kabid Dokkes Polda Papua Barat Kombes Pol. dr. BAMBANG PITOYO NUGROHO, Sp.S., M. H menyampaikan hari Jumat tanggal 11 Februari 2022, Tim DVI berhasil kembali mengidentifikasi 2 jenazah korban pembakaran THM Double O yaitu : jenazah pertama dengan nomor PM: DVI/SOQ/013 dan dimatchingkan DNA dengan nomor AM: AM/SOQ/0013 matching dengan korban bernama Afifah Maisanuraini Permata Putri jenis kelamin perempuan.
Jenazah kedua yaitu dengan nomor post mortem DVI/SOQ/015 dibandingkan dengan DNA pembanding dengan nomor AM: AM/SOQ/014 teridentifikasi sebagai Rahmi Dian Putri / perempuan / teridentifikasi berdasarkan pemeriksaan laboratorium DNA.
Kabid Dokkes dalam press rilisnya mengatakan total jenazah yang sudah diidentifikasi total 12 korban.
“Jumlah total yang sudah teridentifikasi sampai dengan hari ini Jumat tanggal 11 Februari 2022 sejumlah 12 orang. Tinggal kita menunggu hasil pemeriksaan DNA lagi 5 korban, harapan kita semoga hasil pemeriksaan DNA 5 korban lagi segera diselesaikan.” ucap Kabid Dokkes.
"Kepada pihak keluarga korban sudah bisa berkoordinasi dengan pihak Biddokkes Polda Papua Barat di RS. Sele Be Solu untuk proses penyerahan jenazah serta properti yang ada pada jenazah mudah -mudahan 5 jenazah yang belum teridentifikasi bisa segera teridentifikasi oleh tim DVI Mabes Polri" ucap Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Adam Erwindi,S.Ik,M.H.
(Tim/Red)
0 Komentar