Breaking News

6/recent/ticker-posts

KAPOLRES BATU BARA AKBP JOSE DC FERNANDES, SIAP MENGHADAPI PENANGANAN COVID-19

TARUNAGLOBALNEWS.COM

BATU BARA -  Polres Batu Bara dibawah kepemimpinan baru Akbp Jose D.C. Fernandes, S.I.K. siap menghadapi penanganan Covid-19 dengan disiapkannya Ruang Isolasi Mandiri (Isoman) di Mako Polres Batu Bara, hal ini disampaikan melalui Kabag SDM Polres Batu Bara Kompol Elfrida M. Lumbanraja, S.E, Rabu (16/02/2022).

Dalam rangka menyikapi situasi yang berkembang saat ini, dimana terjadi peningkatan masyarakat yang terpapar Covid 19, sebagai langkah penanganan dan pencegahan terhadap anggota Polri yang tidak menutup kemungkinan juga akan terpapar virus tersebut, sehingga perlu diadakan Ruang Isoman. Karena sampai berita ini dibuatkan berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Batu Bara di wilayah Kabupaten Batu Bara telah terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 45 Orang yang kesemuanya masih melakukan Isolasi Mandiri dirumahnya masing-masing. 

Lebih lanjut, Kabag SDM Polres Batu Bara mengatakan Kesiap siagaan Ruang Isoman dari Polres Batu Bara ini penting karena Tugas Polri yang berada ditengah-tengah masyarakatnya memungkinan berhadapan langsung dengan para penderita Covid-19 sehingga dengan bekerjasama dengan FKTP (Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama) Polres Batu Bara diharapkan dapat membantu pihak RSUD Kabupaten Batu Bara dalam merawat pasien Covid-19., tegasnya. 

Fasilitas yang disediakan di ruang Isoman berupa Bed dan perlengkapan medis diantaranya Tabung Oksigen telah kami siapkan untuk menghadapi penanggulangan Covid-19 ini dan kami tetap mengutamakan Protokol Kesehatan dalam menghadapi pasien Covid-19 serta hal lain yang dilakukan untuk penguatan imun personil juga dilakukan pembagian vitamin dan diperintahkan untuk selalu berjemur di pagi hari sebelum melaksanakan tugas rutin, tambahnya. (HP)

Posting Komentar

0 Komentar