Sorong Papua Barat — Bertempat di TK Aisiah 6 Kelurahan Malawili Distrik Aimas Kabupaten Sorong Babinsa Koramil 1802-07/Aimas Pelda Hamim beserta 9 orang anggota memberikan materi wawasan kebangsaan (Wasbang). Selasa,(15/03/2022).
Didampingi para guru TK Aisiah 6,Pelda hamim bersama rekan rekan babinsanya memberikan materi wawasan kebangsaan,kegiatan tersebut dihadiri 60 peserta murid TK Aisiah 6.
Pemberian materi wawasan kebangsaan merupakan program TNI yang dilaksanakan babinsa dalam Pembinaan Ketahanan Wilayah, wawasan kebangsaan adalah konsep mendasar bagi bangsa indonesia guna menanamkan rasa cinta tanah air dan kesadaran bela negara guna terciptanya pertahanan rakyat semesta untuk mengahalau ancaman baik dari luar maupun dalam negara yang dapat merongrong keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pada kesempatannya Pelda Hamim menyampaikan"Pemberian materi Wawasan Kebangsaan kepada murid TK Aisiah 6 adalah program dalam menanamkan rasa cinta tanah air kepada anak anak usia dini dan pengenalan nilai nilai moral yang terkandung dalam Pancasila sebagai dasar negara Indonesia"tuturnya.
"Diharapkan hingga dewasa nanti anak anak akan terbentuk jiwa nasionalis yang kuat, kita ketahui negara kita adalah negara yang majemuk terdiri dari berbagai suku, budaya dan agama dan kelak mereka akan menjadi tunas tunas muda dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa seperti semboyan negara kita Bhineka Tunggal Ika berbeda beda tapi tetap satu"imbuh Pelda Hamim.
Sementara itu Guru pembimbing TK Aisiah 6 mengucapkan terimakasih kepada babinsa,materi yang disampaikan sangat bermanfaat dalam membentuk karakter yang baik murid TK Aisiah 6 dan menambah wawasan dan bekal ilmu yang berguna di kemudian hari,"jelasnya".
(Tim/Red)
0 Komentar