Breaking News

6/recent/ticker-posts

BERTON SITOHANG KECEWA BERITA DI TERBITKAN TANPA KONFIRMASI

Gambar lokasi tanah dan kedua ahli waris Sitohang

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Simalungun — Sering kali diberitakan di media masa baik cetak maupun online, keluarga almarhum Kostan Sihotang angkat bicara. Pasalnya harta yang ditinggalkan almarhum opungnya saat ini menjadi sorotan publik khususnya media masa. 

Kekecewaan tersebut disampaikan langsung oleh ahli waris almarhum Aller Sitohang yakni Berton Sitohang (35) dan adiknya M Riyan Sitohang yang tidak lain adalah cucu dari Kostan Sitohang kepada kru media Rabu (27/3/2022) sekira pukul 11:00 Wib di Wapres Perdagangan yang ada disimpang kampung Jawa jalan lintas Perdagangan - Pematang Siantar. 

Keduanya meminta terkait pemberitaan di media hendaknya harus berimbang. "Akibat pemberitaan tersebut kami keluarga almarhum jadi merasa kesal bahkan dirugikan hingga perasaan kami merasa tertindas akibat pemberitaan tersebut". Pasalnya tanah yang kami jual adalah sebagian peninggalan almarhum orang tua kami sendiri yang diusahi sejak tahun 1955. 

Namun kenapa saat ini tanah tersebut kami jual, kok mala diasumsikan publik sebagai jalan. Karena lahan tersebut awalnya hanya pinjam pakai pada masa HKI mengadakan pesta peresmian bangunan Gereja. Hendaknya kami selaku ahli waris dikonfirmasi terlebih dahulu agar tidak membangun opini negatif, terkait pemberitan yang dimaksud. Padahal tanah kami itu sesuai surat yang diwariskan orang tua adalah seluas 13 M x 30 M dengan nomor registrasi 593/173/SKT - XII/2013.

Sementara tanah tersebut masih kami jual seluas 8,5 mx 30 m sehingga tanah tersebut masih bersisa 4,5 meter lagi. Namun sesuai ukuran terakhir mala tanah kami yang berkurang 1,5 meter. Sehingga kami meminta agar Pihak terkait khususnya pemerintahan setempat turut ambil andil menyelesaikan persoalan ini agar menjadi terang benderang, harap keduanya.

Terpisah salah satu toko masyarakat Perdagangan Joel Sinaga saat dikonfirmasi terkait persoalan tersebut ia menjelaskan. Bahwa tanah tersebut memang benar milik marga Sitohang sejak dahulu dan yang di sebut jalan coklat tidaklah tembus mengarah kejalan sudirman. Jadi tanah tersebut benar benar miliknya keluarga almarhum Sitohang. Karena kami juga dulu adalah warga lingkungan sekitar eks pajak lama, jadi secara historis kita cukup tau, ucapnya.

Terkait hal tersebut lurah Perdagangan III, Jusup Sembiring mengatakan, dalam hal ini kita selaku kepala pemerintahan terlebih dahulu melakukan kroscek tentang keabsahan tanah tersebut. Setelah kita lakukan kroscek secara adminitrasi dan lapangan ternyata tanah yang dimaksud tidak ada masalah dan benar adanya milik almarhum Kostan Sitohang. (Her41)


Posting Komentar

0 Komentar