Tebing Tinggi — Polres Tebing Tinggi bersama dengan 8 Polsek serta satuan jajarannya melakukan berbagai kegiatan pengamanan selama pelaksanaan Ramadhan 1443 H.
Kegiatan yang dilakukan segenap personel dipimpin langsung oleh Kapolres Tebing Tinggi AKBP M.Kunto Wibisono dan Waka Polres serta para JPU.
Beberapa kegiatan pengamanan yang dilakukan diantaranya melakukan patroli seluruh rumah ibadah yang ada di Kota Tebing Tinggi saat pelaksanaan ibadah taraweh, memastikan situasi aman.
Melanjutkan dengan memberikan himbauan kepada masyarakat yang menikmati berbuka puasa di cafe agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan.
Menjelang subuh para personel melakukan patroli membubarkan kumpulan remaja yang melakukan kegiatan balap liar dan asmara subuh di beberapa titik tertentu.
Pagi hari dilakukan pengecekan harga minyak goreng diberbagai tempat grosir atau pasar tradisional dan modern, juga memastikan ketersediaan BBM di beberapa SBPU yang ada di Tebing Tinggi.
Demikian pula pelaksanaan pengaturan lalu lintas pada saat - saat jam sibuk terutama menjelang berbuka puasa banyak warga yang mengunjungi gerobak para penjual takjil yang berdagang pada pusat inti kota.
Kapolres Tebing Tinggi melalui AKP. Agus Arianto Kasi Humas Rabu (6/4) menyampaikan kegiatan yang berlangsung setiap hari ini, guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam menjalan Ibadah puasa.
Dihimbau kepada masyarakat tetap waspada tindakan yang tidak diingini jika terjadi sesuatu disekitar anda segera laporkan kepada petugas, ujarnya. (Fatmah Hanum)
#humas polres tebing tinggi
0 Komentar