Batu Bara — Waka Polres Batu Bara Kompol Jono Sirait, SH. MH., melaksanakan Pengecekan Pada Pos PAM di Simpang 4 Kecamatan Tanjung Tiram, sekaligus memberikan arahan kepada personil yang terlibat Ops Ketupat Toba 2022. Kamis (28/04/2022) sekira pukul 14:50 WIB.
Dalam arahannya, Waka Polres Batu Bara Kompol Joni Sirait, SH, MH, menyampaikan kepada seluruh personil yang terlibat dalam Pos Pengamanan, Pos Pelayanan dan Pos Terpadu agar mengecek kesiapan masing-masing Pos.
"Kepada seluruh Personil agar melaksanakan tugas dengan baik dan lakukan koordinasi dengan memberikan arahan kepada Ka.Pos Pam dan Anggota, agar setiap melaksanakan tugas tidak meninggalkan Pos pelayanan tanpa Ijin Pimpinan."tegas Kompol Joni Sirait, SH, MH.
Selain itu Kapolsek Labuhan Ruku Akp Fery Kusnadi, SH, MH, juga memberikan arahan Kepada anggota agar selalu melakukan pengaturan arus lalulintas, agar tidak terjadi kemacetan sampai hari Raya Idul Fitri.
"Kepada seluruh personil yang terlibat di Pos PAM, agar tetap menjaga kebersihan di Pos PAM nya masing-masing dan tetap jaga kesehatan, berikan arahan kepada seluruh warga masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19."pesan Kapolsek Labuhan Ruku Akp Fery Kusnadi, SH, MH.,
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kabag Ren Polres Batu Bara Kompol DB Diriono Sihotang, Kabag SDM Kompol Elfrida Magdalena Lumban Raja, SE, Kanit Res Polsek Labuhan Ruku Ipda Kristian panggabean. (HP)
0 Komentar