Batu Bara — Dalam Rangka Pengamanan Hari Raya ldul Fitri 1443 H diwilayah Kabupaten Batu Bara, Polres Batu Bara melaksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat Toba 2022 di halaman Mako Polres Batu Bara, Jum'at (22/04/2022).
Bupati Batu Bara yang diwakili Wakil Bupati Oky Iqbal, SE., dalam amanatnya membacakan amanat tertulis dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, yang menyampaikan Polri dengan dukungan dari TNI, Pemerintah Daerah, dan menyelenggarakan Operasi Ketupat 2022 yang dilaksanakan selama 12 hari mulai tanggal 28 April 2022 sampai dengan 9 Mei 2022.
Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dimanapun dan kapanpun. adalah wujud representasi negara di tengah-tengah masyarakat.
Sehingga mampu bertindak cepat dan tepat dalam melakukan tindakan Kepolisian guna menjamin masyarakat aman dan nyaman. Serta lakukan koordinasi dan kerjasama dengan satgas Covid-19 untuk meningkatkan dalam menghadapi terjadinya mobilitas masyarakat saat libur di Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M.
Terimakasih dan penghargaan kepada seluruh personel TNI-Polri, Pemerintah Daerah, dan pemangku kepentingan lainnya yang terlibat dalam pelaksanaan Operasi Ketupat - 2022.
Sehingga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat dapat senantiasa terjaga serta arus mudik maupun balik berjalan lancar, tutupnya.
Turut Hadir, Bupati Batu Bara dalam Hal ini diwakili Oleh Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal, SE, Dandim 0208/ dalam Hal Ini Diwakili Oleh Danramil Lima Puluh Kapten Inf N Panjaitan, Danyonif 126/ Kc diwakili oleh Pasi Ops Kapten lnf Ompu Sungguh, Kapolres Batu Bara Akbp Jose DC Fernandes, S.IK., Kepala Dinas Kab. Batu Bara Drg Wahid Khusairi, Wakapolres Batu Bara Kompol Rudy Candra, SH.,MM, Kejari Batu Bara diwakili oleh Jaksa Madya King R. Sinaga, SH, Kasatpol PP Batu Bara Abdul Rahman Hadi, Msi., Kadis Perhubungan Drs Jonis Marpaung, Para PJU Polres Batu Bara, Para Danramil Sejajaran Batu Bara, Perwakilan Danlanan Tanjung Balai, Para Kapolsek Jajaran Polres Batu Bara. Ketua KNPI Kab. Batu Bara Mukhrijal Arif, M, Pd, Kakankemenag kabupaten Batu Bara H. Ahmad Sofian, S.Ag. MA. Kepala jasa Raharja Kabupaten Batu Bara Pahala Hendra Hutabarat. Insan Pers Batu Bara. (HP)
0 Komentar