Sleman — Menerima informasi via WhatsApp, adanya kecelakaan tunggal sebuah mobil terperosok, Sie Pammat Subdit Gassum Ditsamapta Polda DIY langsung merespon situasi tersebut. Senin 2 Mei 2022.
Peristiwa tersebut tepatnya terjadi di Temanggal II, Purwomartani, Kalasan, Sleman. Sigra Putih yang dikendarai Bayu S. Saputro terperosok ke selokan cukup dalam di tepi jalan. Mobil yang melaju dari arah utara tersebut terguling ke sisi kiri, atau timur badan jalan.
Informasi yang diterima pada pukul 09.30 WIB oleh Regu 1, langsung direspon dengan memberangkatkan Regu 1 yang beranggotakan enam orang dipimpin Bripka Andi Wiratno. Regu 1 segera berangkat dengan Truk Pammat dan 1 Unit Double Cabin.
Tidak berselang lama, sekitar 09.50 WIB Regu 1 sudah sampai TKP. Sesampai di TKP dilakukan pengamatan kondisi mobil yang terperosok. Dari pengamatan ini kemudian diputuskan untuk mengangkat Sigra Putih tersebut sling yang ditarik dengan crane, serta dibantu dengan ditarik secara manual oleh Regu 1 dan Relawan serta Warga Setempat.
Butuh waktu kurang lebih satu jam, untuk dapat mengangkat mobil tersebut kembali ke badan jalan. Selanjutnya Regu 1 melakukan konsolidasi personel dan peralatan. Kurang lebih 11.20 WIB Regu 1 telah kembali ke Mako Subdit Dalmas Dit Samapta Polda DIY.
Terima kasih kepada warga dan relawan setempat yang berkenan menunda makan opornya untuk membantu rekan-rekan Regu 1 Pammat Samapta Polda DIY.
Untuk rekan-rekan @pammat_samapta_poldadiy, kalian luar biasa ...
Salam hormat kami
(Hadiman Pangestu)
0 Komentar