Breaking News

6/recent/ticker-posts

ZURIAT KERAJAAN NEGERI PADANG TABALKAN TENGKU EMIL HENDRA UTAMA SEBAGAI RAJA KE - 14


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Tebing Tinggi — Zuriat (Keturunan) Kerajaan Negeri Padang Tebing Tinggi Menabalkan Tengku Emil Hendra Utama sebagai Raja Ke-14 pada Kerajaan Negeri Padang. Minggu, 12 Juni 2022.

Acara di gelar pada pukul 10.00 wib hingga 12.00 wib bertempat di Masjid Pustaka Istiqlal Yayasan Pendidikan Dipanegara, Jl.KF.Tandean No.204 Kelurahan Bulian, Kecamatan Bajenis, Kota Tebing Tinggi, Provinsi Sumatera Utara. 

Penabalan Raja ke-14 Kerajaan Negeri Padang tersebut di hadiri oleh Zuriat Kerajaan Negeri Padang yang telah tersebar di seluruh wilayah NKRI.

Tengku Emil Hedra Utama sebagai Raja ke-14 Kerajaan Negeri Padang dalam wawancara dengan awak Media Tarunaglobalnews.com, mengatakan, bahwa Kerajaan Negeri Padang berdiri sejak tahun 1630 didirikan oleh Umar Baginda Saleh yang secara historis juga berasal dari Raya Kabupaten Simalungun, Kerajaan Negeri Padang sejak semula adalah Kerajaan yang berdaulat yang tidak ada campur tangan dari pihak manapun.

Di Kerajaan Negeri Padang telah ada belasan Raja dan Saya adalah Raja ke-14 atau Pemangku adat yang ke-14

Tengku Emil Hendra Utama juga menjelaskan luas wilayah Kerajaan Negeri Padang, Ke arah timur sampai ke Bandar Khalifah, ke arah selatan sampai ke Bajalingge, ke arah Barat sampai ke Bartong dan ke arah utara sampai ke rambutan dan Bedagai.

Selanjutnya Tengku Emil Hedra Utama berpesan kepada seluruh Zuriat Negeri Padang untuk bersatu dan jangan terpecah belah. Kalau kita tidak memikirkan adat berarti kita tidak memikirkan sejarah, sejarah akan hilang, sejarah akan kabur.

Tengku Emil Hendra Utama juga mengatakan, "Saya sebagai Pemangku Adat di Kerajaan Negeri Padang, Saya akan membesarkan Kerajaan Negeri Padang dan Saya akan bekerja sama dengan Kesultanan-Kesultanan lain untuk membangkitkan Kerajaan yang ada di Pulau Sumatera ini dan juga tidak lupa berkontribusi untuk negara. ujarnya.

Turut hadir dalam acara penabalan tersebut wakil ketua DPRD Tebing Tinggi Iman Irdian Saragih S.E., (Kongli Saragih S.Si)

Posting Komentar

0 Komentar