Simalungun — Sesuai angenda kerja 9 anggota DPRD Kabupaten Simalungun Daerah Pemilihan 4 melakukan peninjauan secara tim kelapangan Rabu 20/72022 pukul 09,00 Wib di Balai Harungguan Kantor Camat Bandar. Terkait dengan kegiatan fisik TA 2021 yang bersumber dana APBD yang dihadiri oleh para Pangulu/Lurah se - Kecamatan Bandar dan Korwil/Ka UPTD serta organisasi perangkat daerah (OPD).
Namun sesuai jadwal yang sudah ditentukan terlihat lebih mundur gelar acara, sehingga terlihat para peserta rapat banyak yang pulang duluan sebelum acara dimulai. Amatan langsung dilapangan banyaknya peserta yang lebih dulu pulang disebabkan pasilitas yang tersedia kurang memadai. Seperti halnya kursi untuk para undangan rapat banyak kurang, tidak sesuai dengan tingkat kehadiran peserta rapat dengan kursi yang sudah persiapakan oleh panitia.
Akibatnya, persoalan tersebut terkesan para anggota DPRD seperti main main saat melakukan kunjungan. Persoalan tersebut disampaikan J Sinaga (57) salah satu toko masyarakat Kecamatan Bandar kepada kru media ini saat di lokasi. "Coba kita bayangin 9 anggota DPRD dapil 4 cuman hanya 3 orang yang tampak hadiri". Diantaranya Binton Tindaon dari Partai Golkar, Lindung Samosir juga dari Partai Golkar dan satu lagi Mariono dari Partai PDIP.
Melihat kegiatan tersebut kita selaku masyarakat yang mengusung mereka untuk bisa menduduki kursi empuk dewan, sepertinya merasa miris dengan melihat persentase kehadirannya para anggota dewan yang terhormat. Atau para anggota dewan yang lainnya tidak merasa bahwa angenda kerja ini sudah dijadwalkan. Atau kunjungan kerja seperti ini tidak ada manfaatnya, seperti halnya juga para peserta rapat banyak yang pulang, saat acara berlangsung.
Padahal kita tau para anggota DPRD ini adalah notabenya mengurus dan memperjuangkan rakyat. Sesuai dengan nama yang disandang"Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)". Secara tugas pokoknya adalah melakukan pembahasan anggaran (Budgeting) Pengawasan (control) Pengesahan (Legislasi) artinya merekalah yang dapat menyampaikan aspirasi rakyat dan mampu memperjuangkan hak hak rakyat, ujar Sinaga.
Terkait bolosnya 6 anggota DPRD Simalungun saat Kunker Lapangan, dan hanya 3 orang yang tampak hadir. Ketika dikonfirmasi terkait hal tersebut Binton Tindaon dan Lindung Samosir mengatakan. Bahwa anggota yang tidak hadir menurut " katanya" mereka sedang menghadiri rapat koordinasi bersama KPU tentang tahapan PEMILU tahun 2024, katanya.
(her/Markibong)
0 Komentar