Batu Bara — Polsek Labuhan Ruku mengamankan 1 (Satu) orang laki- laki dewasa berinisial Muhammad Wahyudi, (29), Dusun IV Desa Durian Kec Sei Balai Kab Batu Bara, terkait Kasus Narkotika jenis sabu-sabu, Dusun Pelita Desa Durian Kecamatan Sei Balai Kabupaten Batu Bara, Sabtu (27/08/2022) sekira pukul 15:30 WIB.
Kapolsek Labuhan Ruku Akp Fery Kusnadi, SH, MH., membenarkan penangkapan tersebut, Benar, pada hari Sabtu tanggal 27 Agustus 2022 sekira pukul 15:30 WIB personil unit lidik Polsek Labuhan Ruku mendapat informasi dari masyarakat yang layak untuk dipercaya bahwa di dalam sebuah Rumah Kosong di Jln Pelita Desa Durian Kecamatan Sei Balai Kabupaten Batu Bara, ada 1 (satu) orang laki-laki sedang menjual narkotika jenis sabu-sabu setelah mendapat informasi tersebut personil unit reskrim polsek Labuhan Ruku di bawah pimpinan kanit Reskrim Polsek Labuhan Ruku Ipda Christian DC. Panggabean, SH, MH, melakukan penggerebekan dirumah kosong tersebut.
Kemudian, beberapa orang didalam rumah kosong tersebut melarikan diri dan berhasil melakukan penangkapan terhadap laki-laki Muhammad Wahyudi dan dilakukan penggeledahan badan terhadap pelaku ditemukan sebuah Kotak rokok Sampoerna Kecil yang berisikan Sebuah Sekop yang terbuat dari pipet aqua dan 4 (Empat) Paket Kecil Narkotika Jenis Sabu-Sabu di selipkan di plastik bagian belakang kotak Rokok Sampoerna Kecil dari kantong saku celana belakang sebelah Kanan Selanjutnya pelaku dan barang bukti diamankan ke Polsek Labuhan Ruku guna proses lebih lanjut.
Sedangkan barang bukti, 4 (empat) paket kecil narkotika jenis sabu sabu, 1(Satu) buah sekop yang terbuat dari pipet aqua gelas, kotak rokok sampoerna kecil, 26 (dua puluh enam) plastik klip berukuran kecil, uang hasil penjualan senilai Rp.170.000,-(seratus tujuh puluh ribu rupiah), 1 (satu) unit hp merk oppo F1s warna gold, 1(satu) unit power bank merk foomee warna abu rokok. Jelas Kapolsek Lubuhan Ruku' dalam keterangan tertulisnya. (HP)
0 Komentar