Singkawang, Kalbar – Dandim 1202/Skw Letkol Kav I Nyoman Artawan S.Sos,menghadiri acara Pesta Makan Durian tahun 2022 bersama Walikota Singkawang Ibu Tjhai Chui Mie, SE,MH,dengan tema "Dalam Rangka Pengembangan Potensi Produk Unggulan Daerah", bertempat di taman Wisata Batu Belimbing jln.Raya Bengkayang, Kelurahan Nyarumkop Kecamatan Singkawang Timur. Sabtu (24/09/2022).
Camat Singkawang timur juga sebagai penanggung jawab acara ini Bapak Supardiyana, SH,mengatakan bahwa Festival Buah Durian dan Pesta Duriot bukit rayo tahun 2022 ini, panitia menyediakan 5.000 pack buah Durian secara gratis yang bertujuan untuk media promosi, sekaligus kegiatan ini diharapan bisa mengangkat Agro Wisata Kec.Singkawang timur.
“Disini ada Durian Lokal,Durian Montong atau jenis Durian Petruk yang akan dibagikan secara gratis untuk seluruh pengunjung Festival Buah Durian tahun 2022“.
Sementara itu Dandim Skw menyampaikan bahwa wilayah singkawang timur sesungguhnya memiliki banyak sekali potensi unggulan,diantaranya ada Desa Wisata hasil pertanian yang melimpah,budidaya ikan maupun hasil bumi semua tersedia di Singkawang timur ini,semua itu adalah anugrah yang harus dikemas agar memiliki daya jual dan salah satu komoditas pertanian yang menjadi andalan di Singkawang adalah potensi buah durian,"pungkas Dandim 1202/Skw.
“Saya juga berpesan agar potensi buah Durian yang melimpah ini dapat dikembangkan dan dikreasikan menjadi olahan kuliner yang lebih bernilai secara ekonomis sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,“ jelasnya.
Dandim 1202/Skw, berharap agar acara festival durian ini dari tahun ke tahun akan lebih menarik dengan kemasan yang lebih baik, sudah tentu acara ini akan menjadi magnet yang selalu ditunggu-tunggu masyarakat setiap tahun.
Hadir dalam kegiatan tersebut Wali Kota Singkawang Ibu Tjhai Chui Mie, SE.MH,Dandim 1202/skw Letkol Kav I Nyoman Artawan S Sos, Kasbrig 19/KH Letkol Inf Setiyo Budiono,Kapolres Singkawang diwakili oleh Kapolsek Singkawang timur Aiptu Dwi w.,Anggota DPRD kota Singkawang Bapak Sumian, Kepala dinas Pariwisata kota Singkawang bapak Heri Apriadi,Yayasan durian Nusantara Bapak Reza dewan juri,Bapak dokter insinyur n Reza Tirta Winata MSI,Dosen dari universitas Semarang Ibu profesor doktor insinyur amin,Dewan juri provinsi Kalimantan Barat Bapak Anton Kamarudin sp.msi,Ketua DAD kota Singkawang bapak Stefanus,Camat Singkawang Timur Bapak Supardiyana S.H, beserta seluruh bapak camat kota Singkawang,Seluruh Lurah sekecamatan Singkawang timur. (Leo)
(Pendim 1202/Skw).
0 Komentar