Sorong Papua Barat — Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Inf Tody Imansyah mengikuti apel apel gelar pasukan TNI - Polri dan Pemda Sorong kota dan Kab. Sorong dalam rangka menjamin kondusifitas wilayah sorong di pimpin oleh Komandan Korem 181/PVT Brigjen TNI Wawan Erawan S.E.,M.M. Bertempat di Taman Sorong City, Jln. Basuki Rahmat Km 7,5, Kelurahan Remu Selatan Distrik Sorong Manoi Kota Sorong Papua Barat. Selasa (20/09/2022).
Dalam amanat Komandan Korem 181/PVT mengatakan bahwa kegiatan apel gelar pasukan ini merupakan momentum bagi kita untuk mempererat tali silaturahmi antara unsur TNI-Polri dan pemerintah daerah, sekaligus memantapkan soliditas dan sinergitas yang kokoh antara TNI Polri dan Forkopimda Kota dan Kabupaten Sorong dalam rangka menjamin kondusifitas wilayah Sorong Raya, sehingga dapat mendukung kelancaran program pembangunan yang telah dicanangkan oleh pemerintah daerah Kota dan Kabupaten Sorong.
Lanjut Brigjen TNI Wawan Erawan S.E.,M.M. Sebagai wilayah yang maju di Provinsi Papua Barat. Sorong merupakan pintu masuk dari berbagai wilayah di Indonesia, dan asimilasi budaya yang terjalin telah mendorong terbentuknya konfigurasi demografi yang heterogen.
Seiring dengan kemajuan teknologi dan informasi yang borderless, maka komunikasi dan interaksi secara virtual menjadi salah satu media yang paling efektif dalam kehidupan sehari-hari. Hal tersebut berakses pada maraknya informasi ataupun berita yang muncul melalui media cetak, elektronik maupun media sosial tentang segala sesuatu yang terjadi di seluruh penjuru negeri secara up to date. Fenomena tersebut tidak selalu berdampak positif bagi kita, aparat TNI-Polri yang bertugas di wilayah Sorong dengan segala kompleksitasnya. Kemudahan akses tersebut dapat menjadi katalis, bagi kelompok-kelompok yang tidak bertanggung jawab untuk memprovokasi berbagai pihak, sehingga berpotensi menimbulkan kerawanan dalam bentuk konflik sosial di wilayah Sorong Raya.
Untuk mengantisipasi potensi kerawanan adanya perkembangan situasi yang mungkin timbul sebagai bentuk ketidak puasan dan provokasi dari sejumlah pihak yang dapat mengakibatkan gangguan keamanan dan ketertiban, maka perlu adanya sinergitas dan soliditas yang terjalin dengan baik antar instrumen pemerintah dan TNI-Polri serta seluruh stake holder terkait di wilayah Sorong ini.
Perkembangan situasi keamanan di wilayah Sorong Raya ini sangat dinamis, kita harus selalu waspada, jangan sampai lengah dan jangan pernah menganggap remeh masalah sekecil apapun, bilamana terjadi gangguan keamanan, maka lakukan tindakan tegas dan terukur, hindari pelangaran HAM dengan tetap mengedepankan faktor keamanan personel dan materiil. Di akhir apel gabungan di lanjutkan patroli gabungan titik start Sorong city,rute patroli stadion Bawela dan Km 12. (Tim/Red)
0 Komentar