Breaking News

6/recent/ticker-posts

Diakhir Masa Dinasnya, Nahum Saragih Terus Melaksanakan Giat Sosial


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Simalungun — Mengabdi terhadap masyarakat merupakan bagian dari tugas pokok Tentara Republik Indonesia (TNI) dengan menutup lubang di jalan yang rusak, dan selalu dilintasi masyarakat, hal itu sering dilakukan Nahum Saragih.

Diakhir masa dinasnya, Nahum Saragih terus melakukan hal-hal positif untuk masyarakat Bandar Masilam.

Pada bulan Oktober mendatang Nahum Saragih sudah kembali menjadi masyarakat sipil, Tetapi terus melaksanakan giat sosial dengan melakukan penimbunan jalan dibeberapa  Nagori yang ada di Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun. Diantaranya Nagori Lias Baru, Nagori Partimbalan dan Nagori Bandar Tinggi.

Seperti saat ini, Nahum Saragih bersama masyarakat melakukan gototong royong perbaikan jalan yang rusak berat di Huta VI Sibatu-batu Nagori Bandar Tinggi-Partimbalan, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun,. Sabtu (17/09/2022).

"Memang tidak semua bisa kita perbaiki, namun setidaknya apa yang telah kita lakukan bersama warga bisa sedikit memudahkan pengguna jalan" kata Nahum Saragih.

"Kegiatan ini akan terus kita lakukan bersama warga sekitar, saya berharap kegiatan ini bermanfaat bagi pengguna jalan."ujar Nahum Saragih.

Hal ini pun direspon positif oleh masyarakat sekitar dan juga para penguna jalan yang selalu melalui jalan Kabupaten Simalungun yang berada di Kecamatan Bandar Masilam, Jalan ini merupakan penghubung ke Kabupaten Batu Bara.

"Kita sangat senang yang dulunya jalan ini tergenang air hingga menyulitkan pengguna jalan, kini sudah terlihat lebih rapi" kata A. Silalahi warga Lias Baru

Hal senada juga disampaikan Nuraman warga dusun III Jati Rejo Nagori Partimbalan saat ruas jalan yang rusak di daerahnya, begitu juga H. Adi dan H. M. Yusuf warga huta VI Bandar Tinggi yang begitu antusias ikut membantu saat memperbaiki jalan tersebut.

"Alhamdulillah ini sangat membantu kami sebagai pengguna jalan, kami berharap ini bisa terus dilakukan dan kita akan terus bersinergi memberikan bantuan tenaga selagi kita bisa" kata H. M Yusuf

"Bangga kita punya putra daerah yang begitu peduli terhadap jalan yang begitu parah, saya pribadi sangat mengapresiasi apa yang dilakukan pak Nahum" timpal H. Adi warga Huta VI Bandar Tinggi, yang juga ikut bergotong-royong membantu warga lainnya. (FN)

Posting Komentar

0 Komentar