Breaking News

6/recent/ticker-posts

Berhasil Meraih Prestasi Pemuda Pelopor, Camat Bandar Huluan : Karang Taruna Dapat Memotivasi Pemuda Untuk Terus Berkarya

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Simalungun — Ketua Karang Taruna Kecamatan Bandar Huluan, Irwansyah Poetra, S.Pd bersama Bendahara Sumarno, S.Pd Audiensi kepada Camat Bandar Huluan, Akbar Putra Siregar, S.STP, M.Si selaku Pembina Umum Karang Taruna Kecamatan Bandar Huluan, Rabu, (02/11/2022)

Pertemuan kali ini sekaligus memperkenalkan Ryanda Gusti Satrio Khoir, S.T kepada camat karena telah berhasil meraih Prestasi Pemuda Pelopor Tingkat Kabupaten Simalungun Tahun 2022 di Bidang Pengelolaan SDA, Lingkungan dan Pariwisata.

Keberhasilan ini sangat diapresiasi oleh Camat Bandar Huluan, Akbar Putra Siregar, S.STP, M.Si.

"Selamat atas penghargaan yang diraih, kita berharap agar apa yang diraih oleh Ryanda yang saat ini tergabung dalam kepengerusan Karang Taruna Kecamatan Bandar Huluan dapat memotivasi pemuda lainnya untuk terus berkarya dan menjadi pelopor bagi masyarakat."ucap Camat Bandar Huluan.

Ketua Karang Taruna Kecamatan Bandar Huluan, Irwansyah Putra, S.Pd mengatakan, Pemilihan pemuda pelopor memiliki kategori di beberapa bidang, yakni : Bidang Pendidikan, Bidang Agama, Sosial, Budaya, Bidang Pangan,Bidang Inovasi Teknologi, dan Bidang Pengelolaan SDA, Lingkungan, Pariwisata.

"Tidak hanya Karang Taruna peserta yang ikut berpartisipasi, Namun organisasi dari pemuda lain dan pemuda umum se-Kabupaten Simalungun, Kita memberangkatkan Ryanda dan berhasil menerima penghargaan di bidang Pengelolaan SDA, Lingkungan, Pariwisata, Semoga ini menjadi motivasi pemuda yang lainnya untuk mampu menjadi pemuda yang kreatif dan terus belajar serta berusaha dalam meningkatkan kemampuannya di berbagai bidang."jelas Ketua karang Taruna Kecamatan Bandar Huluan. (Red)



Posting Komentar

0 Komentar