Simalungun — Pengurus Daerah Pujakesuma Kabupaten Simalungun di bawah pimpinan H. Girun melaksanakan kegiatan bakti sosial yang bekerjasama dengan Bank Mandiri.
Bakti sosial yang dilaksanakan di halaman rumah H. Girun tepatnya di Huta IX Nagori Bandar Tinggi, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun, Pada Jum'at (16/12/2022) siang, Dilakukan dengan cara pembukaan rekening Bank Mandiri dan pembagian 500 paket sembako untuk warga.
"Kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan atas kerjasama Pujakesuma dan Bank Mandiri, dan kegiatan ini bukan hanya untuk anggota Pujakesuma saja, Melainkan untuk seluruh warga masyarakat yang ada di sekitaran Nagori Bandar Tinggi dan Bandar Rejo."jelas H. Girun di sela-sela kegiatan tersebut.
Di tempat yang sama, Hal senada diungkapkan H. Chairul Anwar, S.Ag selaku Wakil Ketua MUI Simalungun sekaligus aktivis di Pujakesuma Simalungun, mengatakan, "Semoga Pujakesuma Simalungun di bawah pimpinan Bapak H. Girun dapat terus melakukan kegiatan-kegiatan sosial seperti ini."kata H. Chairul Anwar.
Aktivis Pujakesuma ini juga mengatakan, Pujakesuma adalah organisasi yang terbuka untuk umum, Bukan hanya etnis suku Jawa saja, Siapapun yang setuju dan ingin bergabung di Pujakesuma boleh-boleh saja.
"Seperti saya sendiri, Saya bermarga Hasibuan tetapi saya pribadi sangat mendukung dengan kegiatan-kegiatan yang dilakukan Pujakesuma Simalungun di bawah pimpinan Bapak H. Girun ini, Karena kegiatan-kegiatan yang dilakukan lebih banyak melakukan kegiatan sosial."pungkas Wakil Ketua MUI Simalungun. (Red)
0 Komentar