Singkawang — Rangkaian peringatan Hari Juang TNI AD ke-77 tahun 2022 di Kodim 1202/Skw terus berlanjut dari pembersihan Taman Makam Pahlawan, Ziarah Nasional, Upacara hari Juang TNI AD hingga gelaran doa bersama di Masjid Al - Ikhlas di Makodim 1202/Skw,Jl.Ali Anyang,Kelurahan, Pasiran, Kec. Singkawang Barat. Kamis (15/12/2022).
Dandim 1202/Skw,Letkol Kav I Nyoman Artawan S.Sos,usai pelaksanaan doa bersama mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar seluruh prajurit TNI, diberikan kesehatan keselamatan dan kelancaran.
Doa bersama ini dilakukan sebagai wujud syukur serta doa bersama ditujukan untuk para pahlawan maupun prajurit yang telah gugur demi menjalankan tugas menjaga keutuhan dan kesatuan NKRI, agar mereka mendapatkan tempat terbaik disisi Tuhan YME,"pungkas nya".
Selain itu juga untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan memohon keselamatan dan kesuksesan pada setiap penugasan kedepan agar TNI selalu bersatu berjuang dan berhasil pada setiap pelaksanaan tugas.
Hadir dalam kegiatan tersebut tersebut,Dandim 1202/Skw Letkol Kav I Nyoman Artawan S.Sos,Kasdim 1202/Skw Mayor Inf. Sugiyono,Para Pasi Kodim 1202/Skw,Para Perwira Balak Aju, seluruh anggota Kodim Skw, serta PNS Kodim 1202/Skw.
(Pendim 1202/Skw).
0 Komentar