Breaking News

6/recent/ticker-posts

Lapas Dompu Mengikuti Public Relations Briefing 2023 dan Penguatan Tugas Secara Online

Kalapas Dompu dan jajaran sedang mengikuti Public Relations Briaefing 2023 secara on line

TARUNAGLOBALNEWS.COM

NTB Dompu — Dalam rangka memberikan penguatan tugas dan fungsi biro/pusdatin di lingkungan Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI, Lembaga pemasyarakatan kelas IIB Dompu mengikuti public relations briaefing 2023 secara on line, serta edukasi tentang bagaimana meningkatkan pemberitaan positif dan kerja sama dengan media. 

Menurut Sekjen Kemenkumham RI bahwa kegiatan ini dimaksukan dalam rangka Penguatan Tugas dan Fungsi Biro/Pusdatin di Lingkungan Sekretariat Jenderal dan Public Relations Briefing 2023 dengan tema “Mewujudkan Humas Kreatif dan Berkualitas Dalam Rangka Mempertahankan Birokrasi Informatif”. 

Selain itu ucap Sekjen kegiatan ini bertujuan guna terciptanya sinergi antar insan pengayoman agar selaras dalam mewujudkan pemerintah yang baik dan memiliki pemahaman kompetensi yang selaras, jelasnya. 

Pada kesempatan yang sama Kepala Biro Pusdatin Kemenkumham menyampaikan, apa saja hal yang telah diperoleh dan dicapai kiranya perlu menjadi atensi lebih dan kedepan perlu ditingkatkan lagi. 

"Segala hal yang kita kerjakan dan di lakukan tidak lain dan tidak bukan untuk mewujudkan semakin PASTI dan Berahlak dengan bekerja secara cepat, tepat, ikhlas dan akuntabel," jelas Hermansyah Siregar, Karo Pusdatin.

Kemudian Andap Budhi Revianto, Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI menutup kegiatan ini dengan menyampaikn bahwasanya, "Hal - hal baik kita pertahankan dan tingkatkan, hal yang kurang baik mari kita perbaiki dan selalu bekerja dengan jujur dan bertanggung jawab, pintanya. 

Diharapkan dengan terlaksananya kegiatan ini dapat memberikan pengetahuan dan motivasi untuk lebih aktif dalam memberikan berita yang positif dan menjalin hubungan baik dengan mitra kerja, pungkasnya. (Rdw/Dodo)

Posting Komentar

0 Komentar