Breaking News

6/recent/ticker-posts

Calon Pangulu se-Kecamatan Pamatang Sidamanik Lakukan Deklarasi Damai

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Pamatang Sidamanik, Simalungun —Deklarasi Damai Pemilihan Pangulu (Kepala Desa -Red) Nagori atau Desa (Pilpanag) Kecamatan Pamatang Sidamanik dibuka langsung oleh Camat Pamatang Sidamanik M.Iqbal S.Stp.Msp disalah salah satu ruangan pertemuan Kantor Camat Pamatang Sidamanik kabupaten Simalungun,Senin (06/03/23) Pukul 14.00 Wib.

Pantauan Media ini dilokasi terlihat dari team bahkan simpatisan pendukung calon pangulu hadir dalam mengikuti Deklarasi Damai yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kecamatan Sidamanik.

Dalam Deklarasi Damai tersebut Kapolsek Sidamanik yang diwakili Bhabinkamtibmas Polsek Sidamanik Bripka Holmes Sihaloho dalam himbauannya ditengah kegiatan Deklarasi Damai tersebut berharap pelaksana pilpanag dengan damai," jika ada permasalahan yang sengaja atau tidak sengaja mari kita selesaikan secara damai dan Kepada calon agar dapat memberikan pemahaman kepada team suksesnya agar tidak membuat masalah apalagi sampai anarkis yang dapat merugikan masyarakat sekitar" Himbaunya.

Sedangkan Bhabinsa Serda Kamaludin perwakilan dari Koramil 17/SDM mengatakan dalam arahannya " saling menciptakan rasa menghormati dan menghargai agar pilpanag berjalan aman damai dan kondusif" Ucapnya.

Sementara M.Iqbal Selaku Camat Menerangkan bahwa "komitmen kita tidak ada lagi keributan setelah Pilpanag ini, harus bisa kondusif siap menang dan siap kalah, dan disini panitia sudah bekerja dan kami pihak kecamatan perpanjangan dari Dinas merupakan tanggung jawab kita semuanya dalam pilpanag ini dengan damai agar ada deklarasi pilpanag di kecamatan Pamatang Sidamanik yang serentak kita berdamai. Khususnya dari 5 Nagori di kecamatan Pamatang Sidamanik ini. Dan PJ Pangulu juga turut andil bekerja dan memonitoring bersama kecamatan agar pilpanag ini bisa berjalan kondusif." Jelasnya.

Iqbal juga membuka sesi tanya jawab kepada peserta calon pangulu,dalam hal sesi tanya jawab tersebut juga dibuka peluang kesepakatan bersama dan ditandatangani oleh para peserta calon pangulu di Nagori masing-masing ketika ada hal yang memang perlu disepakati namun M.Iqbal juga meminta agar dilakukan dengan damai dan kondusif.

Dalam hal ini M.Iqbal juga menjelaskan untuk pendistribusian ATK dan Honor sudah berjalan kepada panitia pilpanag hingga KPPS Pilpanag.dan pihaknya hanya mendistribusikan saja.

"antara lain surat undangan,ATK dalam bentuk barang dan juga honor kepada panitia seluruhnya dan tiada potongan apapun" terangnya kembali.

Dan dikesempatan itu juga dijelaskan untuk tahapan selanjutnya ditanggal 10 Maret 2023 panitia sudah memberikan Surat undangan pemilihan hak pilih kepada masyarakat yang memilih.kemudian larangan menggunakan Gadged atau Handphone pada saat hari pemilihan dan diharapkan kepada unsur pemerintahan seperti Maujana dan panitia pilpanag menghimbau dan memeriksa masyarakat ketika ingin melakukan pemilihan didalam bilik suara.

Untuk pengamanan pihak kepolisian nantinya akan ada di hari pemilihan agar mengantisipasi dan menjaga hal hal yang tidak diinginkan yang dapat merusak keharmonisan dan tatanan bermasyarakat ditengah tengah masyarakat Nagori tersebut.

Masih Iqbal Dan bila ada kedapatan yang melakukan hal pelanggaran dan money politik maka tunjukan dengan bukti bukti yang jelas agar bisa di proses sesuai hukum di Indonesia mengenai money politik.

Turut hadir Bhabinkamtibmas Polsek Sidamanik, Bhabinsa Koramil 17/Sdm, Kepala Puskesmas Kecamatan Pamatang Sidamanik, para calon Pangulu,unsur pemerintah Nagori dari masing masing Nagori yang mengadakan pilpanag dan para masyarakat simpatisan masing masing calon pangulu. (Red)

Posting Komentar

0 Komentar