Batu Bara — Kapolres Batu Bara Akbp Jose DC. Fernandes. S.I.K, bersama Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir. M.AP, mengadiri kegiatan Peresmian Purnapugar Vihara Maitreya Pura Indrapura, bertempat di Vihara Maitreya Pura Jalinsum Jend. Sudirman Kelurahan. Indrapura Kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara. Minggu (05/03/2026).
Peresmian ditandai dengan penendatanganan dan pengguntingan pita oleh Kapolres Batu Bara. Dan Bupati Batu Bara, dalam sambutannya, berpesan bahwa Vihara Maitreya Pura sebagai tempat pemberdayaan Umat Budha.
Pantauan awak media di lokasi, Kapolres Batu Bara Akbp Jose DC. Fernandes. S.I.K, mengajak kepada Umat Budha untuk bersama-sama menjaga kerukunan antara sesama umat Budha, kerukunan umat Budha dengan pemerintah sehingga membawa sejuk dalam bermasyarakat.
Kemudian, Kapolres Batu Bara menyampaikan terima kasih kepada seluruh umat Budha dan tamu undangan, karena dalam acara peresmian Purnapugar Vihara Maitreya Pura tetap mematuhi protokol kesehatan dan semua memakai masker.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut. Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP. Kapolres Batu Bara Akbp Jose DC. Fernandes, S.I.K. Kabag Ops Polres Batu Bara Kompol Imam Alriyuddin, SH. Ketua Wilayah 4 Mapanbumi Bapak Pdt. Satyawira. Asisten I Pemkab Batu Bara Bapak Rusian Heri, S.Sos. Kapolsek Indrapura Akp Jonni H. Damanik, SH. MH. Danramil 02/AP diwakili oleh Sertu Suherman. Camat Air Putih Bapak Muliadi, SE. Pengurus Vihara Maitreya Pura Indrapura Bapak Agung Gunawan. Pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kab. Batu Bara. Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat. Umat Budha sekitar 100 Orang.
Sekira pukul 21.20 WIB, peresmian Vihara Maitreya Pura Indrapura selesai, Kegiatan berjalan dengan lancar, situasi aman dan kondusif. .(HP)
0 Komentar