Simalungun — Suasana pagi yang cerah ditambah dengan wajah-wajah ceria penuh semangat dari seluruh jajaran manajemen PTPN IV unit PKS Gunung Bayu menambah kesan tersendiri dalam momentum acara HUT PTPN Group ke-27 (11/03/1996 — 11/03/2023).
Sabtu (11/03/2023) pagi sekira pukul 08.45 WIB manajemen PTPN IV unit PKS Gunung Bayu memulai acara HUT PTPN Group. Dalam pelaksanaan HUT PTPN Group ke-27 tersebut manajemen PTPN IV unit PKS Gunung Bayu memilih lokasi di lapangan bola voli yang berada disekitar kantor. Hadir dalam acara tersebut seluruh karyawan pimpinan dan karyawan pelaksana perwakilan dari setiap bagian/stasiun PKS Gunung Bayu, SP BUN basis PKS Gunung Bayu, IKBI unit PKS Gunung Bayu, Pj. Pangulu nagori Gunung Bayu, Kepala desa Mangkai Lama, PT KAI serta mitra kerja dan rekanan unit PKS Gunung Bayu dan puluhan anak yatim/piatu penerima santunan.
Rangkaian acara HUT PTPN Group ke-27 berlangsung tertib yang dipandu dengan apik oleh asisten tata usaha Widya K Laningsih sebagai pembawa acaranya. Dengan mengharapkan keberkahan dan ridho dari yang Maha kuasa acara tersebut diawali dengan pembacaan doa.
Pj. Pangulu nagori Gunung Bayu Zulkhaidir Darmawin dalam sambutannya mengucapkan selamat dan sukses kepada PTPN group." Atas nama pemerintah Nagori Gunung Bayu kami mengucapkan selamat HUT yang ke-27 untuk PTPN group. Semoga kedepan PTPN group makin sukses dan berjaya khususnya unit PKS Gunung Bayu."ujarnya.
Sementara itu salah seorang mitra rekanan yang selama ini menjadi pemasok TBS di unit PKS Gunung Bayu Juanda Sibuea juga memberikan ucapan selamat HUT PTPN Group ke-27 yang dilaksanakan di unit PKS Gunung Bayu tersebut." Dirgahayu PTPN Group ke-27 semoga makin jaya, berkah juara."sebutnya. Hal senada juga disampaikan oleh ketua SP BUN basis PKS Gunung Bayu Gerhard Purba dalam sambutannya.
Rudi Hendrawan Simatupang selaku manajer PTPN IV unit PKS Gunung Bayu mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajarannya dan para undangan yang menghadiri acara HUT PTPN Group ke-27 yang dilaksanakan di unit PKS Gunung Bayu." Terimakasih kami sampaikan kepada seluruh jajaran manajemen PKS Gunung Bayu atas kinerja yang secara bersama-sama kita kerjakan selama ini. Alhamdulillah dengan tetap solidnya kita dalam melaksanakan tugas yang diberikan oleh perusahaan selama ini, saat ini kita telah mampu mencapai target perusahaan. Terimakasih kami juga kepada para mitra serta rekanan yang selama ini saling bersinergi dengan unit PKS Gunung Bayu semoga kedepannya hubungan kemitraan kita akan semakin baik. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada pemerintah nagori/desa melalui Pangulu/kades yang keberadaannya berdekatan dengan unit PKS Gunung Bayu semoga hubungan silaturahmi dan kolaborasi antara pemerintah setempat dengan PTPN khususnya PTPN IV unit PKS Gunung Bayu akan tetap terjaga dengan baik. Terimakasih serta apresiasi juga kami sampaikan kepada IKBI unit PKS Gunung Bayu yang menyempatkan diri menghadiri acara ini. Semoga tercapai cita-cita PTPN jaya, berkah juara...!!! tuturnya.
Usai acara pokok dirgahayu PTPN Group ke-27, didampingi jajaran karpim dan pengurus IKBI unit PKS Gunung Bayu, Rudi Hendrawan Simatupang melakukan pemotongan nasi tumpeng dan kue ulang tahun yang secara bergiliran diberikan kepada Pj. Pangulu Gunung Bayu, ketua SP BUN basis PKS Gunung Bayu, mitra/rekanan, tokoh agama dan karyawan pelaksana.
Selanjutnya seluruh yang hadir makan bersama. Di penghujung acara manajemen unit PKS Gunung Bayu bersama kepala desa Mangkai Lama Sardalisyah Purba dan pengurus IKBI unit PKS Gunung Bayu menyerahkan santunan kepada 30 orang anak yatim/piatu. Dalam suatu kesempatan kepala desa Mangkai Lama Sardalisyah Purba memberikan apresiasi positif kepada unit PKS Gunung Bayu." Selamat HUT PTPN Group ke-27 semoga makin jaya berkah dan juara. Harapan kami semoga nantinya hubungan antara PTPN dengan pemerintah desa yang berada berdekatan dapat semakin terjalin lebih harmonis."ucapnya.
Dalam momen tersebut manajemen PTPN IV unit PKS Gunung Bayu juga memberikan cinderamata berupa teh kemasan yang merupakan produk asli hasil olahan PTPN IV kepada para tamu undangan. Sesi terakhir dilanjutkan dengan foto bersama. (Des)
0 Komentar