Batu Bara — Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramahdan 1444 H. Kapolres Batu Bara melaksanaan Operasi Pekat Toba -2023 secara serentak dengan merazia sasaran penginapan di Wilaya Hukum Polres Batu Bara. Jum'at (31/03/2023) sekira pukul 22:00 WIB.
Kasat Reskrim Polres Batu Bara Akp Elysa Sani Merynda Simaremare, S.K.I. MH, mengatakan, Operasi Pekat Toba 2023 berdasarkan Surat Peritah Kapolres Batu Bara Nomor Sprin/391/III/Ops 1.3.1/2023 tanggal 31 Maret 2023.
Perihal penghunjukan personil yang melaksanakan Razia / Penindakan Kejahatan Penyakit masyarakat (Pekat) meliputi aksi premanisme, perjudian, pornografi, miras, dan prostitusi dengan sasaran tempat hiburan, hotel/penginapan, Kafe Remang-remang, tempat karaoke, prostitusi dan lokasi lainya pada Bulan Suci Ramadhan tahun 2023 ini.
Akp Elysa Sani Meyrinda Simaremare, mengatakan, sasaran operasi yaitu di Hotel Arakundo, Hotel Parna dan Hotel Wilgant. Dalam operasi kali ini, Tim telah aman kan 3 (tiga) pasang laki-laki Dewasa dan Perempuan dewasa, "kata Kasat Reskrim Polres Batu Bara.
Selanjutnya tiga orang yang di aman kan yaitu, Hermansyah Panjaitan, (39), warga Sungai dua hulu Kecamatan Simpang 4 Asahan, Yani, (21), warga Sungai apung bandar jawa Asahan, Deslin Tampubolon, (43), warga Cinta Damai Batu Bara, Sri Rahayu (28), warga Simpang Gambus Batu Bara, Rio Sutiono (19), warga Pematang jering Batu Bara, Rani (21), warga Kuala tanjung Batu Bara.
Personil yang melaksanakan Operasi Pekat Toba yaini, Kompol Imam Alriyuddin. SH. MH, Kasat Reskrim Akp Elysa Sani Meyrinda Simaremare. S.I.K. MH, KBO Sat Reskrim Iptu Abdi Tansar. SH. MH, Kanit Ekonomi Ipda Rener H. Tambunan. SH. MH, Kanit Tepidter Ipda Doni Irawan. SH. MH, Kanit PPA Dian Novadian. (HP)
0 Komentar