Batu Bara — Sebagai bentuk perhatian dan Kepedulian pimpinan terhadap anggotanya, Kapolres Batu Bara Akbp Jose DC. Fernandes. S.I.K, bersama pajabat utama Polres Batu Bara memberikan bingkisan kepada Personil Pos PAM dan Pos Yan yang berada di wilayah Kabupaten Batu Bara. Jum'at (21/04/2023).
Kapolres Batu Bara Akbp Jose Fernandes. S.I.K, mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk memastikan kesiapan personil serta kelengkapan Pos Pengamanan dan selain itu Polres Batu Bara juga memberikan arahan serta SOP pengamanan.
Akbp Jose Fernandes, menambahkan keberadaan Pos Pam dan Pos Yan ini amatlah penting, selain untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas maupun kamseltibcarlantas bisa juga digunakan pula sebagai tempat istirahat bagi masyarakat yang sedang mudik, Katanya.
Selain itu, Kapolres Batu Bara juga memberikan semangat kepada personel tersebut sekaligus memastikan kesiapan dan cara bertindak pelaksanaan Operasi ketupat Toba 2023 di wilayah hukum Polres Batu Bara.
Selanjutnya, meminta kepada personel tetap memberikan pelayanan dengan rasa nyaman pada masyarakat pemudik yang melintasi di Kabupaten Batu Bara,"ungkap Akbp Jose Fernandes, S.I.K. (HP)
0 Komentar