Breaking News

6/recent/ticker-posts

LOMBA LARI GEMBIRA KARYAWAN PT. STM SUKSES DI KAWAL POLSEK HU,U

TARUNAGLOBALNEWS.COM

NTB Dompu — Setelah mendapatkan izin sekaligus pengawalan dari Kepolisian Sektor Hu'u, Ajang Lomba Lari Gembira yang diselenggarakan oleh PT. Sumbawa Timur Mining (STM) akhirnya sukses digelar.

Ajang Perlombaan Lari Gembira dengan jarak tempuh sejauh sekira 6 Km ini rupanya dimaksudkan dalam rangka menyambut HUT RI Ke- 78 Tahun 2023, diwarnai dengan bagi-bagi hadiah, Jum'at sore (28/7/2023)sekira pukul 16.00 Wita.

Ketika di konfirmasi awak media melalui Kapolsek Hu'u, Ipda Sumaharto menjelaskan bahwa ajang lomba lari ini di gelar oleh PT. STM dengan jumlah peserta lebih kurang 200 orang.

"Demi kelancaran kegiatan, kita tugaskan sejumlah personil untuk pengawalan termasuk mengatur lalu lintas," tutur Kapolsek pada keterangannya.

Lanjutnya, untuk open start, langsung diambil oleh Presiden Direktur PT. STM, Bede Evan didampingi sejumlah panitia penyelenggara kegiatan. Di mana seluruh Peserta Lari Gembira Star di depan Get Nanga Doro kembali finis di Get Nanga Doro dengan Jarak yang di tempuh kurang lebih 5 Kilo.

"Informasinya ada sesi pengundian Doorprize atau hadiah," ujar Kapolsek.

Kegiatan yang digelar di sepanjang jalan lintas Lakey itu, dapat berjalan dengan aman dan lancar, karena di pantau oleh Anggota Polsek Hu'u sampai pelaksanaannya berakhir sekira pukul 17.50 wita, pungkas Kapolsek Hu,u. (Rdw/Dodo) 

Posting Komentar

0 Komentar