Breaking News

6/recent/ticker-posts

BARANG INVENTARIS BEKAS BONGKARAN REHAB RKB DAN RUANG GURU SLB KISARAN DIDUGA RAIB

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Asahan, Sumut — Barang Inventaris bekas bongkaran bangunan proyek rehab ruang kelas baru dan rehab ruang guru berupa kayu broti serta seng di Sekolah Luar Biasa ( SLB ) Negeri Asahan NPSN : 10204785 - NSS 101078002010 diduga raib tak berbekas. 

Diketahui, Sekolah SLB Negeri Asahan - Sekolah Pendidikan Khusus Dan Layanan Khusus dibawah naungan Dinas Pendidikan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah V Provinsi Sumatera Utara mendapat dua paket pekerjaan proyek rehab ruang kelas baru dengan menelan biaya anggaran sebesar Rp : 785.816.000,- dan rehab ruang guru dengan anggaran sebesar Rp : 157.500.000,- yang dikerjakan secara swakelola bersumber dari dan DAK tahun 2023.

Kami disini hanya sebagai pekerja bang, gak tau kami kemana kayu broti bekas rabung dan seng bekas bongkaran bangunan ini. Kemarin pada saat pertama kali kami kerja, memang kami yang membongkarnya. Coba abang tanya saja ke kantor sekolah bang, ujar salah seorang pekerja bangunan. Rabu ( 02/08/2023 ) pukul 10.20 Wib di sekolah SLB Negeri Kisaran Asahan. 

Hal senada juga dikatakan salah seorang tenaga pendidik atau guru di sekolah SLB Kisaran, " aih, gak tau lah saya pak mengenai itu, tugas kami di sini hanya mengajar murid murid. Coba orang abang tanya langsung sama kepala sekolah aja. Tapi saat ini ibu kepala sekolahpun sedang tidak berada ditempat, ada urusan tadi ke dinas ", ungkapnya

Di tempat terpisah, Kepala Sekolah SLB Kisaran, Rasma Ginting, S,Pd saat dikonfirmasi awak media melalui telepon selularnya mengatakan, " maaf pak besok saja kita jumpa, saat saya sedang berada di kantor dinas Pendidikan ". Hari ini memang saya agak sibuk, kalau sempat besok saja kita jumpa ya pak, terangnya. 

Masalah barang barang inventaris bekas bongkaran kayu broti dan seng, kemarin sudah dilelang oleh dinas Pendidikan Provinsi. Memang sudah ada pemenang lelang untuk barang barang inventaris tersebut Dan masalah mekanisme siapa yang melakukan dan menafsir harga lelang juga pemenangnya itu urusan dinas Pendidikan Provinsi. 

Tidak mungkin saya berbohong pak, besok saya tunjukkan bukti bukti risalah hasil lelangnya. Kalau sempat besok aja kita jumpa ya pak. Hari ini saya memang sedang sibuk sekali mengurusi masalah lelang ini, besok kita saja jumpa ", ujar Rasma Ginting sembari menutup telepon selulernya. 

Terpisah, Ketua Dewan Pimpinan Pusat LSM Lembaga Pemerhati Masyarakat ( LEPEM ) Kabupaten Asahan, H. Maksum Nasution menganggapi terkait barang barang inventaris bekas bongkaran proyek rehab RKB dan ruang guru menegaskan, " hasil bongkaran barang barang bekas proyek pembangunan milik pemerintah itu merupakan aset negara. 

Tidak boleh dimiliki secara pribadi atau dijual tanpa melalui proses yang telah diatur oleh pemerintah. Kalau terjadi hilang atau raib, pihak sekolah harus bertanggung jawab penuh. DPD PAGI Kabupaten Asahan segera akan menyurati Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara terkait dugaan hilang atau raibnya barang barang inventaris tersebut, tegas Maksum Nasution. 

Sebelumnya beberapa orang awak media datang ke sekolah SLB Kisaran Asahan guna melakukan konfirmasi kepada kepala sekolah. Namun setelah ditinjau ke lokasi proyek rehab gedung, tidak ada terlihat sama sekali barang barang inventaris kayu broti bekas bongkaran rabung dan seng bekasnya. (Joko) 

Posting Komentar

0 Komentar