Simalungun, Bandar Masilam — Universitas Simalungun (USI) gelar sosialisasi tentang badan pengelola dana perkebunan kelapa sawit (BPDPKS) yang diselenggarakan di aula kantor Pangulu nagori Gunung Serawan, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun Senin 25/9/2023 pukul 10,00 Wib.
Tampak hadir saat gelar acara DR Sarintan Efratani Damanik M.Si selaku rektor USI, Marsiaman Saragih SH anggota komisi XI DPRI, Nasib Santoso sebagai penyuluh perkebunan Simalungun, Benyamin Damanik Pangulu Gunser, Indra Jayanti Damanik M.Hum dosen USI dan para kelompok tani tiga kecamatan yakni Pematang Bandar, Bandar Huluan, Bandar Masilam.
Marsiaman Saragih selaku anggota DPRRI partai PDIP saat gelar acara menyampaikan. Bahwa saat ini BPDPKS dinaungin oleh 8 kementrian agar dalam proses pengalokasian aggaran dapat tersalurkan dengan tepat. Karena anggaran yang digelontorkan oleh pemerintah mencapai 4 triliun rupiah. Program tersebut untuk dipergunakan demi mensejahterakan masyarakat khususnya kelompok petani kelapa sawit. Aggaran tersebut juga dapat dipergunakan untuk pembangunan jalan produksi petani yang dibutuhkan, ucapnya.
Dengan adanya kegiatan tersebut Pangulu Gunung Serawan Benyamin Damanik mengucapkan banyak terima kasih kepada penyelenggara kegiatan khususnya Universitas Simalungun. Karena Nagorinya ditunjuk sebagai tuan rumah kegiatan.
Selain itu kità selaku masyarakat petani kelapa sawit sangat bersyukur dengan adanya program pemerintah ini, karena kita sangat terbantukan baik disaat masa replanting dan bibit yang berkualitas didapat. Hal tersebut sangat mendorong kemajuan perekonomian masyarakat kita secara keseluruhannya, harap pangulu.
Terkait program tersebut Nasib Santoso selaku penyuluh perkebunan di Simalungun siap mendukung dan apabila diperlukan untuk koordinasi terkait tanaman kelapa sawit, dirinya siap kapanpun. Karena semua itu untuk kemajuan cara kita bertani sehingga tercapai kesuksesan, ujar Nasib.(her)
0 Komentar