NTB Dompu — Upacara peringatan hari sumpah pemuda ke 95 tingkat Kabupaten Dompu tahun 2023 ini di pimpin wakil Bupati Dompu H.Syahrul Parshan ST.MT mewakili Bupati Dompu H.Kader Jaelani yang konon informasinya sedang ada tugas di luar Daerah,bertempat di lapangan Beringin Pemda Dompu, Sabtu( 28/10/23) dimulai sekitar pukul 08.00 Wita.
Peringatan hari sumpah pemuda tahun ini bertajukan "Bersama majukan Indonesia" dan dirangkaikan dengan pemberian penghargaan KNPI Award (Tokoh Humanis) tingkat Kabupaten Dompu Tahun 2023.
Penyelenggaraan upacara hari sumpah pemuda ini tampak hadir di panggung utama yakni, Wakil Bupati Dompu H. SYAHRUL PARSAN, ST., MT, Ketua DPRD Kabupaten Dompu ANDI BACHTIAR, AMD. Par, Kabag Sumda Polres Dompu Kompol.Burhanuddin, Kasdim 1614 Dompu Kapten Inf. M. Kasim dan Kasi Intel Kejari Dompu Joni Waluyo SH, serta Sekda Dompu Gatot Gunawan Putra Perantauan S.Km. MKes.
Selain itu tampak hadir pula peserta upacara Kepala OPD lingkup Pemda Kabupaten Dompu, Satu peleton personil Kodim 1614 Dompu, Satu peleton personil Brimob Ki 2 Yon C pelopor Dompu, Satu peleton personil Polres Dompu, Satu peleton personil Sat Pol PP Kabupaten Dompu dan Tamu undangan sekitar 500 orang dari berbagai unsur organisasi/lembaga pemuda, Toma, Toga dan purnawirawan TNI maupun Polri.
Rangkaian kegiatan upacara di awali dengan Wakil Bupati Dompu selaku pembina upacara memasuki mimbar upacara bahwa upacara segera di mulai.
Kemudian di lanjutkan dengan Penghormatan kepada pembina upacara, Pengibaran sang merah putih dipimpin oleh pemimpin upacara, Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara,Pembacaan teks Pancasila oleh pembina upacara diikuti oleh seluruh peserta upacara dan Pembacaan naskah pembukaan UUD Tahun 1945 serta pembacaan teks keputusan kongres pemuda Indonesia Tahun 1928, dan menyanyikan lagu Satu Nusa Satu Bangsa, paparnya.
Wakil Bupati Dompu H. Syahrul Parshan ST sebagai pembina upacara menyampaikan beberapa butir amanatnya, Hari ini merupakan hari yang sangat bersejarah bagi bangsa Indonesia, Pada hari ini 95 tahun yang lalu para pemuda Indonesia dari berbagai suku, agama, dan daerah berkumpul dan menyatakan komitmen kebangsaan mereka untuk berdarah satu, berbangsa satu, dan menghormati satu bahasa persatuan, yaitu bahasa Indonesia, ucapnya dengan lantang.
Dengan demikian, mereka telah menunjukkan semangat patriotisme dan nasionalisme yang tinggi serta mengukuhkan identitas bangsa Indonesia.dan
Tema peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini adalah "Bersama Majukan Indonesia" Tema ini mengandung makna bahwa kita harus bekerja sama dengan semua elemen bangsa dalam memajukan Indonesia di segala bidang, Kita harus menciptakan semangat kolaborasi yang kuat dan harmonis antara pemerintah, masyarakat, swasta, akademisi, media, organisasi kemasyarakatan, organisasi kepemudaan, dan lain-lain, terangnya.
Masih Syahrul Pharsan mengungkapkan, Pemerintahan Republik Indonesia telah membuka luas partisipasi pemuda-pemudi generasi muda Indonesia hari ini telah seiring sejalan mewujudkan harapan masa depan Indonesia bersama-sama, Inklusifitas dalam ekosistem kolaborasi lintas generasi telah membangun optimisme kolektif bahwa sekarang para pemuda-pemudi mendapatkan tempat terhormat di dalam pembangunan nasional.
Lanjutnya, Posisi Indonesia memang sedang berproses menyelesaikan persoalan korupsi, kemiskinan, pengangguran, narkoba, pornografi, hoax, ujaran kebencian serta sejumlah problem bangsa lainnya,tetapi semua itu bukan menjadi alasan bagi para pemuda untuk berhenti melaju menuju Indonesia maju dan menciptakan masyarakat adil dan makmur.
Di akhir amanatnya ia mengajak seluruh komponen bangsa,marilah kita jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 ini sebagai momentum membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan Negeri, Semoga Tuhan yang Maha Esa senantiasa memberikan kekuatan kepada kita semua, tandasnya.
Setelah penyampaian amanat wakil Bupati Dompu kemudian di lanjutkan menyanyikan lagu Bangun Pemuda Pemudi, doa dan penutup, kemudian dilanjutkan dengan pemberian penghargaan KNPI Award (Tokoh Humanis) Kabupaten Dompu Tahun 2023.
Upacara peringatan hari sumpah pemuda ke 95 berlangsung tertib, aman dan kondusif, pungkasnya. (Rdw/ddo)
0 Komentar