Breaking News

6/recent/ticker-posts

HADIRI PELANTIKAN PTPS DI KECAMATAN BANDAR MASILAM, SURYA INDRA ARIAWAN : TUGAS MULIA DALAM MENSUKSESKAN PEMILU

Komisioner Bawaslu Simalungun Kordiv Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi Surya Indra Ariawan, SHI, saat menghadiri pelantikan dan bimtek di Kecamatan Bandar Masilam, di JS White Coffee Partimbalan. Senin (22/1/2024) 

Tarunaglobalnews.com, Simalungun —Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Bandar Masilam menggelar Pelantikan dan Sumpah Jabatan serta melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada 90 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kecamatan Bandar Masilam, di JS White House Coffee Partimbalan. Senin (22/1/2024). 

Kegiatan yang dimulai sekira pukul 10:00 sampai dengan 17:00 WIB dihadiri Komisioner Bawaslu Simalungun Kordiv Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi Surya Indra Ariawan, SHI, Tiga anggota Panwaslu Kecamatan Bandar Masilam, Kepala Sekretariat Amat Amin bersama para Staff, Camat Bandar Masilam Ida Royani, S.Pd. MAP, Kapolsek Perdagangan, Dandim 06 Perdagangan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, KUA Bandar Masilam, Rohaniawan, para PKD serta para undangan lainnya. 

Komisioner Bawaslu Simalungun Kordiv Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi Surya Indra Ariawan, SHI, mengatakan, Mereka akan ditugaskan untuk melaksanakan pengawasan di TPS pada Pemilu 14 Februari 2024 mendatang. 

"Dengan terpilihnya rekan-rekan PTPS ini tentunya sebagai mitra ujung tombak Panwaslu Kecamatan Bandar Masilam semoga dapat mengemban tugas mulia tentunya dalam mensukseskan Pemilu di Tahun 2024,"ujar Surya Indra Ariawan, SHI, saat dikonfirmasi awak media di lokasi selesai acara. 

Dia berharap kepada seluruh PTPS yang sudah disumpah ataupun dilantik agar fokus melakukan pemantauan serta pengawasan di setiap TPS. Tentunya sebagaimana Tugas dan Tufoksi dari PTPS.

"Bila memang terjadi hal-hal yang memang ada indikasi pelanggaran mungkin bisa dilaporkan ke teman-teman PKD. Inti pokok tugas PTPS tugasnya membantu pengawasan juga pencegahan itu intinya agar tidak ada kecurangan di TPS. Saya yakin seyakin-yakinnya rekan-rekan dari PTPS ini, dapat bekerja secara profesional dalam pengawasan Pemilu 2024,"ungkapnya. (ir)

Posting Komentar

0 Komentar