Breaking News

6/recent/ticker-posts

MENANAMKAN AKHLAK MULIA, SMP SWASTA PANCA BUDI PERDAGANGAN MELAKSANAKAN LP3B

Tarunaglobalnews.com Simalungun —Melaksanakan peningkatan dan pengembangan pembelajaran melalui pemanfaatan sumber pembelajaran (Learning Management System), SMP Swasta Panca Budi Perdagangan bekerjasama dengan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Panca Budi Perdagangan melaksanakan kegiatan Lembaga Pelatihan Perguruan Panca Budi (LP3B) T.A 2023/2024.

Kegiatan yang dilaksanakan dengan dua gelombang yaitu gelombang pertama 23-24 Januari 2024 dan gelombang kedua 25-26 Januari 2024.

Kepala SMP Swasta Panca Budi Andriani Hutagalung, SE, saat dikonfirmasi awak media menjelaskan tujuan dari kegiatan ini adalah, Memfasilitasi penyampaian pesan-pesan Akhlaqul Karimah dengan melaksanakan kegiatan di dalam dan di luar sekolah, Mengajarkan kepada anak-anak agar tetap berbuat baik kepada orang tua, teman, saudara, dan juga makhluk lainnya, Mengajarkan tentang tanggungjawab kerja sama, Adab-adab sholat serta tata cara berwudhu dan sholat yang baik dan benar.

Masih dijelaskannya, Membiasakan kebaikan, dan penanaman Akhlak mulia melalui kegiatan LP3B dalam kegiatan rutinitas sekolah dan lingkungan, Meningkatkan kedisiplinan dan prestasi dalam akademik karena terciptanya sikap budaya Islami, Mengajarkan untuk saling bersilaturrahim sesama anak, orang tua, saudara dan lingkungannya dan sekaligus mengajarkan kepada anak-anak untuk selalu bersyukur sejak usia dini.

"Kegiatan ini juga melibatkan STAI Panca Budi Perdagangan, yang mana kegiatan ini adalah salah satu bentuk tindak lanjut dari MOU antara STAI Panca Budi Perdagangan dan Perguruan Panca Budi Perdagangan."ungkap Andriani Hutagalung, SE, seusai kegiatan di SMP Swasta Panca Budi, Jum'at (26/1/2024).

Ia juga mengatakan, Adapun pemateri dalam kegiatan LP3B ini adalah Bapak H. Sunardi , SE.MM, Ibu Nilna Mayang Kencana Sirait , M.Pd.I, Bapak Muhammad Wahyudi , M.Pd.I, Ibu Dra. Hj Elpianti Sahara Pakpahan, MA, Ibu Ardewifna Bakkara, MH, Bapak Muhammad Zein Damanik, M.Pd.I serta BemStai Panca Budi. 

"Kegiatan ini adalah kegiatan yang akan rutin diadakan setiap tahunnya, Semoga Kegiatan LP3B ini dapat memperbaiki akhlak dan adab siswa SMP Swasta Panca Budi Perdagangan."ujarnya.

Sementara itu, di tempat yang sama, Nilna Mayang Kencana Sirait, M.Pd.I salah satu pemateri mengatakan, Kegiatan LP3B ini merupakan wujud dari Tri Dharma Perguruan Tinggi ( pengabdian) STAI Panca Budi yang telah bekerjasama dengan perguruan Panca Budi Perdagangan berdasarkan MOU yang sudah terlaksana.

"Bagi STAI Panca Budi Perdagangan kegiatan ini adalah salah satu bentuk Pengabdian"jelasnya.

Dosen STAI Panca Budi itu juga mengungkapkan, "Perguruan Panca Budi ini merupakan lembaga perguruan binaan STAI Panca Budi Perdagangan yang diharapkan dapat membantu menciptakan generasi yang beriman berilmu dan bertaqwa sebagaimana tema kegiatan LP3B".ungkap Nilna Mayang Kencana Sirait, M.Pd.I. (red)

Posting Komentar

0 Komentar