Tarunaglobalnews.com Simalungun — Mantan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) Musa Rajekshah alias bang Ijeck terpilih sebagai Ketua MPW Pemuda Pancasila (PP) Sumut periode 2022-2027. Ijeck terpilih pada Musyawarah Wilayah Luar Biasa (Muswillub) MPW PP Sumut di Parapat, Kabupaten Simalungun. Sabtu (15/6/2024).
Pantauan awak media di lokasi, Muswillub tersebut dihadiri Ketua MPN PP Japto Sulistyo Soerjosoemaeno bersama Sekretaris Jenderal H. Arif Rahman, serta ribuan kader PP se-Sumatera Utara.
Dalam kata sambutannya, bang ijeck mengucapkan terimakasih kepada semua kader, terutama kepada pengurus MPN PP yang hadir dalam Muswillub ini.
"Musyawarah Wilayah Luar Biasa (Muswillub) telah selesai, Saya mengucapkan terimakasih kepada semua kader PP se-Sumatera Utara ini, karena dipercaya menjadi Ketua Majelis Piminan Wilayah (MPW) Sumut." ucap bang Ijeck dalam kata sambutannya.
"Kita akan melakukan konsolidasi sampai ke tingkat basis untuk menghadapi Pilkada serentak di wilayah Sumatera Utara,"kata bang Ijeck.
Masih dikatakannya, Tidak menutup kemungkinan adanya kader Pemuda Pancasila yang akan maju dalam Pilkada 2024. Semua keputusan terkait hal tersebut akan dibahas dalam rapat kerja (Raker) dan saat pelantikan kepengurusan baru.
"Nanti akan ada kader-kader yang akan maju di daerah akan kita dukung, begitu juga di Provinsi Sumatera Utara, Kami akan mendukung salah satu calon kandidat tapi nanti keputusannya saat Raker."ungkapnya.
Bang Ijeck juga berpesan kepada seluruh kader di Sumatera Utara untuk menjaga kekompakan dan terus melakukan proses kaderisasi hingga ke tingkat paling bawah.
"Pemuda Pancasila Sumatera Utara harus menjaga kekompakan, melaksanakan kaderisasi sampai ke tingkat basis untuk membangkitkan semangat militansi sebagai anggota dan kader Pemuda Pancasila,"tegasnya. (BS)
0 Komentar