Breaking News

6/recent/ticker-posts

Kanit Binmas Polsek Hu,u Temui Warga Desa Sawe Laksanakan Sosialisasi TPPO

Tarunaglobalnews.com NTB Dompu —Maraknya informasi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang bermasalah di luar Negeri akhir-akhir ini, Kanit Binmas Polsek Hu,u Aiptu Adam melaksanakan kegiatan silaturahmi sekaligus melaksanakan sosialisasi Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), bertempat di Dusun loda Jaya Desa Sawe Kecamatan Hu,u pada hari Sabtu pagi (13/7/24) mulai sekitar pukul 10.00 Wita sampai selesai.

Giat yang sangat baik ini merupakan salah satu bentuk tugas Polri melalui Kanit Binmas Polsek Hu,u Jajaran Polres Dompu dalam rangka mengedukasi pemahaman masyarakat tentang munculnya berbagai kasus Migran Indonesia yang mengail rejeki ke luar Negeri khususnya masyarakat yang ada di Desa Dawe Kecamatan Hu,u dan umumnya masyarakat yang ada di Kabupaten Dompu.

"Hal ini di sampaikan agar warga masyarakat tidak mudah tergoda oleh agen/sponsor yang merekrut warga untuk bekerja ke luar Negeri," ungkap Kanit Binmas Polsek Hu,u pada warganya.

Untuk itu sosialisasi TPPO ini dapat tersampaikan dengan sempurna kepada masyarakat guna menjaga hal-hal yang tidak di inginkan di kemudian hari, terang Aiptu Adam.

Selama ini banyak warga masyarakat yang di rekrut dengan cara-cara prosedur oleh perusahan jasa tenaga kerja Indonesia (PJTKI) sehingga tak sedikit migran Indonesia yang menerima perlakuan tidak manusiawi dan terlantar di luar Negeri.

"Masyarakat di pedesaan hanya tau bahwa kerja di luar Negeri hidupnya sejahtera dan menerima gaji yang tinggi tanpa memikirkan resiko buruk yang terjadi, jelas Adam pada warga Dusun Lodo.

Terkait hal itu Kanit Binmas mengingatkan kepada warga agar berhati hati memberikan ijin kepada keluarganya untuk bekerja ke luar Negeri tanpa mengetahui pasti kejelasan legalitas perusahaan/agen yang merekrutnya, dan kalaupun keluarganya di ijinkan untuk bekerja ke luar negeri agar mengikuti prosedur yang resmi/legal, pintanya. 

Kemudian pada kesempatan yang sama kanit binmas Polsek Hu,u AIPTU ADAM menghimbau kepada masyarakat dusun lodo jaya Desa sawe agar bisa mengerti Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan hindari menjadi Tenaga Kerja secara Ilegal. Selain itu ia menghimbau kepada warga agar bersama-sama menjaga lingkungan tempat tinggal tetap kondusif dan tidak membuat sampah sembarang utk menjaga kebersihan lingkungan, imbuhnya.

Sedangkan hasil yang di capai dalam kegiatan ini antara lain, tercegahnya Tindak Pidana perdagangan orang, sehingga warga masyarakat tidak dirugikan dan tidak menjadi korban dari para calo TKI, serta menghimbau kepada tokoh agama tokoh masyarakat, tokoh pemuda,tokoh perempuan agar selalu berkoordinasi dengan babinkamtibmas maupun Babinsa untuk menyelesaikan masalah masyarakat terutama dalam rumah tangga. Dan apabila ada permasalahan atau kejadian jangan main hakim sendiri atau memblokir jalan namun segera di laporkan kepada pihak kepolisian terdekat, harap Kanit Binmas Polsek Hu,u.

Giat silaturahmi dan sosialisasi tindak pidana perdagangan orang (TPPO) dengan warga Dusun Lodo Jaya berakhir pada pukul 10.15 wita, yang berjalan dengan aman dan lancar, pungkas Bhabinkamtibmas. (Rdw/ddo)

Posting Komentar

0 Komentar