Breaking News

6/recent/ticker-posts

Sat Narkoba Polres Batu Bara Laksanakan Jum'at Berkah Bersilaturahmi Ke Pondok Pesantren AL- ItqonI Desa Titi Merah

Tarunaglobalnews.com Batu Bara — Sat Narkoba Polres Batu Bara melaksanakan kegiatan Jum'at Berkah dengan bersilaturahmi ke pondok pesantren AL- ItqonI Desa Titi Merah Kecamatan Lima Puluh Pesisir Kabupaten Batu Bara. Jumat (12/07/2024).

Dipimpin langsung oleh Kasat Narkoba Polres Batu Bara AKP Fery Kusnadi, SH. MH, yang didampingi KBO Narkoba Ipda Ranto Marbun, SH, Kanit II Narkoba Ipda Harry Putra Nasution, SH, dan Anggota Narkoba Brigadir Dedy Sitinjak SH, disambut langsung oleh pimpinan pondok pesantren AL-Itqonl. 

Dalam kesempatan itu, Kasat Narkoba Polres Batu Bara AKP Fery Kusnadi, SH. MH, melalui Kanit II Narkoba Ipda Harry Putra Nasution, menyerahkan bantuan berupa sembako kepada pondok pesantren AL-Itqonl.

Disampaikan Kanit II Narkoba Ipda Harry Putra Nasution, SH, kegiatan Jumat Berkah ini adalah salah satu cara kami untuk mendukung keberagaman dan keharmonisan bermasyarakat di Kabupaten Batu Bara.

Kami ingin memastikan bahwa Polres Batu Bara tidak hanya menjadi penegak hukum, tetapi juga mitra yang peduli dengan kebutuhan dan keinginan masyarakat, Dan ini juga merupakan bentuk kepedulian dari Sat Narkoba Polres Batu Bara kepada sesama, khususnya pondok pesantren yang ada di Kabupaten Batu Bara.

Ipda Harry Putra Nasution menambahkan, kegiatan Jumat Berkah ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan memperkuat hubungan harmonis antara aparat Kepolisian dan masyarakat.

Selanjutnya, Menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, menjelang pilkada 2024 agar tetap menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, tidak mudah terprovokasi dengan berita hoax, Ucap Kanit II Narkoba Polres Batu Bara Ipda Harry Putra Nasution, SH. (HP)

Posting Komentar

0 Komentar