Breaking News

6/recent/ticker-posts

Tampil Trengginas, Tiga Dari Empat Tim Kelompok Usia Mabar FC Taklukkan RS Laras FC

Tarunaglobalnews.com Batu Bara — Untuk lebih mematangkan performa serta memadukan kekompakan tim, klub sepakbola yang saat ini sedang meroket namanya karena dalam beberapa waktu terakhir mampu meraih prestasi yang gemilang dalam berbagai turnamen, kembali melakukan laga uji coba pada empat (4) kelompok usia. Laga uji coba pada ajang persahabatan kali ini antara Mabar FC VS RS Laras FC digelar pada Minggu (15/09/2024) sekira pukul 14.00 WIB di Lapangan Sandi, Desa Mangkai Lama, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara.

Laga persahabatan tersebut mempertandingkan 4 tim dari kelompok usia yaitu U-12, U-14, U-16, dan U-18 dari masing-masing klub.

Dalam pertandingan tersebut, masing-masing kesebelasan dari tim Mabar FC tampak bermain dengan cukup apik, kerjasama tim juga berjalan dengan cukup baik. Tampil ngotot namun tetap menjunjung tinggi sportifitas, yang akhirnya membuahkan hasil dari 4 tim kelompok usia yang bertanding, 3 tim dari Mabar FC membukukan kemenangan. Sementara 1 tim meraih hasil imbang.

Adapun skor dari seluruh pertandingan :

 - Mabar FC (U-12) 3-1 RS. Laras FC (U-12)

 - Mabar FC (U-14) 2-0 RS. Laras FC (U-14)

 - Mabar FC (U-16) 1-0 RS. Laras FC (U-16)

 - Mabar FC (U-18) 0-0 RS. Laras FC (U-18)

Amrizal Tanjung selaku head coach Mabar FC pun merasa puas melihat hasil dari keseluruhan pertandingan tersebut.

"Meskipun ini pertandingan persahabatan, namun hari ini saya merasa bangga karena perlahan-lahan kerjasama tim, kekompakan serta skill dari anak-anak semakin terlihat."ulasnya.

Lebih lanjut Rizal pun berharap semoga keberhasilan serta performa dari para anak didiknya ini dapat terus dipertahankan, bukan hanya saat pertandingan persahabatan saja, namun juga pada saat mengikuti turnamen-turnamen yang nantinya akan diikuti.

Demikian halnya dengan Ketua Club Mabar FC, Ahmad Dwi Sakti Hidaya, SE yang mengungkapkan bahwa pertandingan persahabatan tersebut memang sengaja digelar karena sebagai uji coba para timnya untuk menghadapi turnamen yang akan digelar oleh PSSI Batu Bara pada akhir September mendatang.

"Saya berharap semoga Mabar FC dapat tampil dengan lebih baik, lebih solid dan mampu meraih predikat juara pada ajang turnamen piala Askab PSSI Batu Bara nantinya, tunggu kehadiran kami disana," tegasnya. (Red)

Posting Komentar

0 Komentar