Breaking News

6/recent/ticker-posts

Upacara Sertijab 4 Perwira Di Pimpin Kapolres Dompu

Tarunaglobalnews.com NTB Dompu —Hari ini Rabu (04/9/24) sekitar pukul 07.30 Wita, bertempat di lapangan apel Polres Dompu di gelar upacara Serah terima jabatan( Sertijab ) ke empat Perwira yang di pimpin langsung Kapolres Dompu AKBP. Zulkarnain SIK.

Adapun jabatan yang di serah terimakan masing-masing, Kasat Polairud, Kasat Tahti, Kapolsek Hu,u dan Kasi Propam di lingkup jajaran Polres Dompu, sesuai Surat Keputusan Kapolda NTB Nomor.KEP/623/VIII/2024 tertanggal 27 Agustus 2024.

Kegiatan tersebut di hadiri oleh, Kapolres Dompu AKBP Zulkarnain SIK, Waka Polres Dompu Kompol Jamaluddin S.Sos, PJU Polres Dompu, Danki A YON C Brimobda Polda NTB, Para Kapolsek Jajaran Polres Dompu, Para Kasat,Kasi dan Kanit Polres Dompu serta Anggota dan ASN Polres Dompu 

Rangkaian acara dalam prosesi Sertijab sebagaimana di sampaikan Kasi Humas Polres Dompu meliputi. Acara Persiapan dan Komandan Upacara Memasuki Lapangan Upacara, Komandan Upacara/Perwira Yang Di Tunjuk Mengambil Alih Pasukan. Kemudian acara pendahuluan laporan Perwira Upacara Kepada Inspektur Upacara.

Selanjutnya Irup tiba di lapangan Upacara pasukan di siapkan, Penghormatan Kepada Inspektur Upacara di Pimpin oleh Komandan Upacara, Laporan Komandan upacara kepada Inspektur Upacara dan persiapan serah terima jabatan.

Lanjut Pejabat yang serah terima jabatan mengambil Tempat (menghadap Iru, Pembacaan Keputusan Kapolda NTB Nomor : KEP/623/VIII/2024 Tanggal 27 Agustus 2024, Penanggalan Dan penyematan Jabatan Oleh Inspektur Upacara di lanjutkan pengambilan sumpah Jabatan kepada Pejabat baru di dampingi Rohaniawan dan Penandatanganan berita acara serah terima jabatan, serta Berita acara pengambilan sumpah dan Pakta Integritas sampai dengan selesai.

Amanat Inspektur upacara selaku Kapolres Dompu AKBP Zulkarnain SIK melalui Kasi Humas menyampaikan, puji syukur Kepada Tuhan Yang Maha Agung karena pada pagi yang ceriah ini kita masih di berikan umur dan kesempatan guna mengikuti upacara serah terima jabatan ke empat Perwira di lingkup Polres Dompu.

Lanjut Kapolres rotasi dan mutasi jabatan di dalam sebuah organisasi/lembaga di Republik ini adalah hal yang lumrah khususnya di institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia jajaran Kepolisian Resor Dompu.

"Jabatan merupakan amanah yang di emban dan di pertanggungjawabkan dengan baik sejak kita menerima sumpah dan janji dan untuk dilaksanakan sebagaimana mestinya, pinta Zulkarnain.

Kemudian kepada pejabat baru saya mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di tempat yang baru semoga program-program yang sudah baik saat ini bisa dilanjutkan dan di tingkatkan lagi minimal bisa di pertahankan. Kemudian kepada pejabat lama saya mengucapkan selamat jalan semoga di tempat tugas yang baru tentu akan lebih baik lagi serta rasa terima kasih yang tak terhingga atas pengabdian, dedikasi dan loyalitasnya selama mengabdi di Polres Dompu.

Diakhir amanat ia berpesan kepada seluruh anggota,khusus kepada pejabat baru maupun pejabat lama, kemanapun tempat kita bertugas tetap sama yang penting kita bisa membawa diri, bekerja dengan ikhlas, insyaallah kita akan menggapai keberhasilan/kesuksesan, imbuhnya.

Prosesi upacara Serah terima jabatan di lingkup Polres Dompu berjalan lancar, sukses dan terkendali sebagaimana yang di rencanakan, pungkas Kasi Humas Polres Dompu. (Rdw/ddo)

Posting Komentar

0 Komentar