Tarunaglobalnews.com Simalungun — Tingginya air yang menggenangi jalan lintas dari Pematang Siantar menuju Medan, tepatnya disimpang Batu Silangit, Kecamatan Tapian Dolok Kabupaten Simalungun menyebabkan macet parah dan lalu lintas dialihkan, Minggu (17/11/24).
Pengendara sepeda motor yang melintasi jalan tersebut Jaennal Fajjry kepada awak media menceritakan, air meluap sekira pukul 17:30 wib, lalu terjadi macet parah adanya penumpukan kendaraan baik roda 2 dan roda 4 karena tidak bisa melewati jalan tersebut.
"Kemudian kamipun dialihkan ke Afdeling 10 melewati Perkebunan Karet milik PT Bridgestone yang tembusan ke Dolok Merangir dan Kembali ke Jalan Lintas bang" jelas Jaennal.
Sementara itu ditempat terpisah banjir juga merendam ratusan rumah warga di wilayah Pasar Bawah Kelurahan Serbelawan, Kecamatan Dolok Batu Nanggar.
Bagas Rangkuti warga sekitar mengatakan Banjir di Pasar Bawah Kelurahan Serbelawan sudah tingkat sangat mengkhawatirkan. "Karena hujan sebentar saja sudah banjir, kalau dahulu ketika hujan lebat baru terjadi banjir bang" ujarnya kepada awak media.
Selanjutnya Bagas bersama warga lainnya Zulham Siregar menyampaikan harapan kepada pemerintah untuk segera hadir memberikan solusi permanen atasi banjir Pasar Bawah Serbelawan.
"Karena Kami belum melihat langkah konkrit dari pemerintah untuk mengatasi persoalan banjir Pasar Bawah Serbelawan, sehingga hari ini banjir terjadi lagi" kesal Bagas diamini warga lainnya.
Sebagaimana diketahui banjir yang terjadi di Pasar Bawah Kelurahan Serbelawan sebelumnya telah berulang kali terjadi bahkan menelan korban jiwa. (SA)
0 Komentar