Tarunaglobalnews.com Banyuwangi, 2 November 2024 — Dalam upaya memenangkan Pasangan Calon Nomor Urut 01, Ipuk Fiestiandani dan Mujiono, pada Pilkada Banyuwangi 2024, Partai Gerindra Banyuwangi menggelar acara sosialisasi di Resto Pondok Wina, Jl. Basuki Rahmat, Banyuwangi. Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu, (02/11/24) ini dihadiri oleh tokoh masyarakat, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari Fraksi Gerindra H. Naufal Badri, komunitas ibu-ibu senam Gyaros, beberapa pengusaha lokal, serta simpatisan dan relawan Partai Gerindra yang tergabung dalam Bolone Ipuk-Muji Banyuwangi.
Acara ini diadakan dengan tujuan untuk memperkuat dukungan bagi Ipuk-Mujiono dalam menghadapi pilkada, serta menyampaikan pesan dan visi mereka untuk kemajuan Banyuwangi. H. Naufal Badri dalam sambutannya menegaskan komitmen Gerindra untuk mendukung pasangan Ipuk-Mujiono demi kesejahteraan masyarakat Banyuwangi.
“Kami dari Gerindra mendapatkan instruksi langsung dari Presiden Prabowo Subianto untuk mendukung kepentingan rakyat kecil. Jika pasangan Ipuk menang, kami pastikan mereka akan membawa kebijakan yang berpihak pada wong cilik, demi kepentingan rakyat Banyuwangi,” ujar Naufal dengan penuh semangat.
Pasangan calon Ipuk-Mujiono mengangkat berbagai isu penting yang relevan dengan kebutuhan masyarakat saat ini, seperti dampak pandemi COVID-19, pemulihan sektor pariwisata, pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), hingga sektor pertanian, peternakan, dan perikanan yang menjadi penopang perekonomian lokal. Dengan visi yang mencakup seluruh sektor ini, mereka berkomitmen untuk membangun Banyuwangi secara menyeluruh dan berkelanjutan.
“Ipuk akan membawa amanah, manfaat, dan pelayanan yang optimal bagi rakyat. Mari kita lanjutkan kecintaan kita pada Banyuwangi dengan mencoblos Nomor 1,” ungkap Ipuk, yang mengakhiri acara dengan doa bersama.
Dukungan yang diberikan Gerindra menunjukkan sinergi yang kuat antara partai politik dan calon pemimpin daerah yang peduli pada aspirasi rakyat. Dengan semakin solidnya dukungan, harapan besar terletak pada keberhasilan Ipuk-Mujiono untuk memajukan Banyuwangi dan menjadikan kemenangan ini sebagai kemenangan untuk seluruh masyarakat Banyuwangi. (Yudha AO)
0 Komentar