Breaking News

6/recent/ticker-posts

Hujan ES Melanda Yogyakarta

Tarunaglobalnews.com Yogyakarta — Hujan deras disertai angin dan es melanda beberapa wilayah DIY, Selasa 11 Maret 2025. Hasil laporan yang masuk ke Pusdalops BPBD DIY, terjadi kejadian di beberapa wilayah di DIY, seperti Sleman, Kota Yogyakarta dan Bantul.

Di Kabupaten Sleman hujan disertai angin Kencang melanda di 6 Kapanewon, yaitu Sleman, Mlati, Ngaglik, Depok, Tempel dan Gamping. Tercatat pula terjadi fenomena hujan es di Kapanewon Ngaglik, Gamping, Sleman dan Mlati.

"Dampaknya Pohon tumbang (18 titik), Rumah rusak (5 unit), Tempat Usaha (1 unit), akses jalan (7 titik), Jaringan Listrik (4 titik), Jaringan Internet ( 1 titik), Kendaraan (3 Unit), Garasi RS rusak (1 titik)," ungkap Kepala Pelaksana BPBD DIY, Noviar Rahmad.

Di Kota Yogyakarta, hujan disertai angin Kencang melanda di 2 Kemantren, yaitu Jetis dan Danurejan. Dampaknya ada pohon tumbang (4 titik), jaringan internet (2 titik), jaringan listrik (1) dan akses jalan terganggu (1 titik).

"Di Kabupaten Bantul, informasi awal 6 lokasi terdampak dan dalam proses pendataan dan penanganan oleh BPBD Kabupaten Bantul bersama relawan tanggap bencana. Di Kulonprogo dan Gunungkidul dilaporkan nihil," tandas Noviar.

Dilaporkan warga di wilayah Sleman mengalami fenomena hujan es yang cukup lama sekitar lebih dari 10 menit. Meski tidak tercatat melukai manusia namun fenomena tersebut sempat membuat warga kaget karena es yang cukup banyak turun bersama hujan. (Hadiman Pangestu)

Posting Komentar

0 Komentar