![]() |
Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan AIPTU B. Sinaga saat memberikan bantuan sembako |
Tarunaglobalnews.com Simalungun — Sebagai wujud kepedulian sosial dan upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan Polres Simalungun AIPTU B. Sinaga, menggelar kegiatan Jum'at Berkah di Nagori Panombean Baru, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun. Jum'at (25/4/2025).
Pantauan awak media di lokasi, Dalam kegiatan tersebut, AIPTU B. Sinaga didampingi Pangulu Nagori Panombean Baru Surijani Manurung, para Gamot dan perangkat Nagori, dan membagikan paket sembako kepada beberapa masyarakat kurang mampu.
"Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama dalam membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan," ujar AIPTU B. Sinaga kepada awak media ini.
Selain memberikan bantuan, AIPTU B. Sinaga juga menyempatkan diri untuk berdialog langsung dengan warga. Ia mendengarkan aspirasi dan keluhan mereka terkait situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan setempat.
"Polsek Perdagangan ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan nyaman, serta menjalin hubungan yang lebih erat antara Polri dan masyarakat,"ujarnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari Pangulu Nagori Panombean Baru Surijani Manurung, dan memberikan apresiasi kepedulian terhadap masyarakat yang ditunjukkan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan.
"Terima kasih kami ucapkan kepada Bhabinkamtibmas Polsek Perdagangan AIPTU B. Sinaga yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat yang membutuhkan, Jazakallahu khairan katsira atas segala bantuan yang diberikan AIPTU B. Singa. Semoga Allah membalas kebaikannya dengan lebih banyak lagi."ucap Pangulu Nagori Panombean Baru Surijani Manurung. (Ir)
0 Komentar