Tarunaglobalnews.com Simalungun — Wakil Bupati Simalungun, Benny Gusman Sinaga, menghadiri dan turut ambil bagian dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Provinsi Sumatera Utara yang diselenggarakan di Pantai Bebas Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun. Kegiatan ini berlangsung meriah dengan kehadiran ribuan warga dan partisipasi aktif kepala daerah se-Sumatera Utara. Kamis (17/4/2025)
Perayaan tahun ini mengusung tema “Mangan Baggal Sumatera Utara”, yang dalam bahasa Batak Simalungun berarti makan besar. Tema ini mencerminkan semangat gotong royong, kekeluargaan, dan pelestarian budaya lokal, khususnya kuliner khas Sumatera Utara.
Sebagai bentuk partisipasi, Wakil Bupati Benny Gusman Sinaga bersama Gubernur Sumatera Utara Muhammad Bobby Afif Nasution, Wakil Gubernur Surya, serta sejumlah kepala daerah lainnya, membagikan menu khas daerah berupa nasi ayam rica-rica andaliman kepada masyarakat. Hidangan ini dipilih sebagai simbol kuliner Batak yang kuat akan cita rasa dan kekayaan rempah lokal.
Acara "mangan baggal" ini semakin semarak dengan kehadiran chef nasional Bobon Santoso, yang memimpin langsung prosesi memasak massal menggunakan peralatan berukuran besar. Aroma bumbu andaliman yang khas menguar ke seluruh area, menciptakan suasana penuh semangat dan kebersamaan di antara masyarakat yang hadir.
Dalam kesempatan ini, Wakil Bupati Benny Gusman Sinaga menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar perayaan, melainkan juga bentuk nyata dari upaya mempererat jalinan sosial antar warga serta memperkokoh sinergi antara pemerintah dan masyarakat.
“Ini adalah wujud nyata semangat gotong royong dan kekeluargaan yang menjadi ciri khas masyarakat Sumatera Utara. Melalui kegiatan seperti ini, kita ingin menumbuhkan kembali kecintaan terhadap budaya lokal, sekaligus memperkenalkan kekayaan kuliner kita kepada generasi muda dan wisatawan,” ujar Benny.
Selain berbagi makanan, acara juga diisi dengan pemotongan kue ulang tahun dan tiup lilin oleh Gubernur, Wakil Gubernur, dan Wakil Bupati sebagai simbol rasa syukur atas usia ke-77 Provinsi Sumatera Utara.
Dalam kesempatan tersebut, Benny Gusman Sinaga turut menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Provinsi Sumatera Utara dan menyampaikan harapannya untuk kemajuan bersama.
“Selamat ulang tahun ke-77 untuk Provinsi Sumatera Utara. Semoga terus menjadi provinsi yang maju, harmonis, dan berdaya saing. Kami berharap semangat hari jadi ini mendorong kita semua untuk terus bekerja keras membangun Sumatera Utara yang sejahtera, serta menjadikan Kabupaten Simalungun sebagai destinasi unggulan dari sisi budaya, pariwisata, dan ekonomi,” pungkasnya.
Perayaan ini sekaligus menjadi momentum promosi potensi wisata, seni, dan kuliner Sumatera Utara kepada masyarakat luas dan wisatawan. Diharapkan, kegiatan serupa dapat digelar secara rutin sebagai agenda tahunan yang mempererat persatuan dan menumbuhkan kebanggaan akan identitas budaya daerah. (Res)
0 Komentar